Hamil 8 Bulan, Tantri 'Kotak' Tetap Beraksi

Demi pasien kanker anak, Tantri pun beraksi menyanyi untuk mereka.

oleh Benedikta Desideria diperbarui 21 Feb 2016, 14:00 WIB
Sebulan lalu, Tantri Kotak menyatakan rehat dari band yang dinaunginya. Namun demi pasien kanker, Tantri pun beraksi menyanyi untuk mereka.

Liputan6.com, Jakarta Bulan lalu, Tantri mengumumkan rehat sementara menjadi vokalis band Kotak demi memprioritaskan persiapannya menjadi ibu. Namun pada Minggu (21/2/2016), demi anak-anak kanker, Tantri 'Kotak' kembali beraksi menyanyi untuk mereka.

"Kemarin saya bilang rehat sebentar, tapi karena diajak Kak Bekti (Indra Bekti) untuk mengibur anak-anak kanker saya tidak bisa menolak," tuturnya sambil tersenyum dalam acara yang digagas Yayasan Kasih Anak Kanker Indonesia (YKAKI) bertema Heart of Gold di Plaza Semanggi, Jakarta.

Usia kehamilannya sudah memasuki delapan bulan, kualitas suara istri Arda Naff ini tetap penuh power. Didampingi anak-anak kanker Tantri menyanyikan lagu andalan Kotak, Pelan-pelan Saja dan Beraksi.

Pesona Tantri sukses membuat anak-anak kanker maju ke depan panggung. Mereka pun bersama-sama menyanyikan lagu Kotak. Bahkan salah satu pasien kanker yang berada di hospital bed bernama Bintang menggumam lirik lagu Beraksi saat Tantri menyanyikannya.

Tantri Kotak bernyanyi bersama pasien kanker anak pada acara YKAKI bertema Heart of Gold di Plaza Semanggi Minggu (21/2/2016). (Foto: Benedikta Desideria)

Di ujung lagu terakhir, Tantri pun memberi semangat pada adik-adik pasien kanker serta semua orang untuk bisa melawan kanker. "Untuk yang ada di sini kita harus melawan kanker," teriaknya.

Tantri Kotak beraksi bersama pasien kanker anak dalam acara Heart of Gold di Plaza Semanggi pada Minggu (21/2/2016) pagi.

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya