Pembalap Moto2 Komentari Performa All New CBR150R

PT Astra Honda Motor (AHM) menghadirkan pembalap binaannya di acara test ride all new Honda CBR150R

oleh Septian Pamungkas diperbarui 22 Feb 2016, 20:07 WIB
PT Astra Honda Motor (AHM) menghadirkan pembalap binaannya di acara test ride all new Honda CBR150R

Liputan6.com, Sentul - PT Astra Honda Motor (AHM) menghadirkan pembalap binaannya di acara test ride all new Honda CBR150R di Sirkuit Karting Sentul, Bogor, Jawa Barat, Kamis (18/2). Dia adalah Dimas Ekky Pratama Pratama yang turun di ajang CEV Moto2.

Selain memberikan coaching clinic kepada jurnalis mengenai teknik berkendara dan posisi gigi yang digunakan saat melibas tikungan, pembalap AHRT (Astra Honda Racing Team) itu juga menggeber all new CBR150R dengan melahap lima putaran.

Foto dok. Liputan6.com


Sebagai pembalap internasional, Dimas terlihat begitu mudah menjinakan motor sport 150 cc tersebut. Keluar masuk tikungan nampak begitu mudah dilakukannya.

Ia juga terlihat begitu terampil dalam mengatur kecepatan. Di putaran terakhir ia sempat melakukan aksi wheelie untuk menunjukkan betapa ringannya motor tersebut.

"Motor ini di tikungan stabil, power-nya juga agresif. Dari buka-bukaan giginya power terasa, power-nya juga ngisi terus," kata Dimas usai menggeber all new CBR150R.

Foto dok. Liputan6.com


Pembalap dengan nomor start 20 tersebut juga mengomentari desain terbaru yang diusung CBR150R. Menurutnya, kesan sporty begitu terasa pada model baru ini.

"Desainnya tajam, apalagi sekarang ada livery AHRT (Astra Honda Racing Team), jadi gayanya mengusung style balap banget," tuturnya.

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya