Bekasi Juga Tergenang Banjir, Jalan Jenderal Sudirman Macet

Genangan setinggi 30 cm itu membuat para pengendara sepeda motor takut melintasi kawasan itu.

oleh Andrie Harianto diperbarui 26 Feb 2016, 11:31 WIB
Ilustrasi Kemacetan (Liputan6.com/Johan Fatzry)

Liputan6.com, Jakarta - Kemacetan pasca-diguyur hujan juga melanda Kota Bekasi, Jawa Barat. Pagi ini antrean kendaraan di sepanjang Jalan Jenderal Sudirman, Kranji, Bekasi Barat mengular panjang.

Kondisi ini disebabkan oleh adanya genangan air setinggi kurang lebih 30 cm. Kondisi ini merupakan imbas dari guyuran hujan yang turun sejak Kamis 25 Februari 2016 hingga pagi tadi.

"Kemacetan terjadi karena kondisi jalan yang hanya berfungsi satu lajur sehingga menyebabkan kemacetan panjang," kata Iptu Puji Astuti Humas Polresta Bekasi Kota dalam pernyataan tertulisnya di Jakarta, Jumat (26/2/2016).

Dia melaporkan, kedalaman air yang mencapai 30 cm itu membuat para pengendara sepeda motor takut melintasi kawasan itu. Mereka khawatir kendaraannya mengalami mati mesin.

Selain itu, sambung dia, kemacetan di daerah itu juga dipicu adanya pekerjaan galian Dinas Pekerjaan Umum (PU) yang belum selesai. Sehingga jalanan menjadi licin dan menyempit. Para pengendara pun terpaksa mengurangi kecepatan kendaraannya.

""Upaya terus di lakukan dengan pengerahan anggota Satlantas Polsek Bekasi Kota dibantu oleh beberapa orang anggota Dinas perhubungan dipimpin langsung Kapolsek Kompol Agung Budi Leksono," tandas Puji.

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya