Allegri: Juventus Pupuskan Ambisi Scudetto Inter Milan

Massimiliano Allegri langsung sesumbar usai Juventus menang 2-0 atas Inter Milan, Minggu (28/2/2016).

oleh Adyaksa Vidi diperbarui 29 Feb 2016, 10:30 WIB
Massimiliano Allegri (AFP/GIUSEPPE CACACE)

Liputan6.com, Turin - Massimiliano Allegri langsung sesumbar usai Juventus menang 2-0 atas Inter Milan, Minggu (28/2/2016) atau Senin dinihari WIB. Pelatih Si Nyonya Tua itu yakin peluang juara Inter sudah habis dengan kekalahan tersebut.

Dua gol Juventus dicetak di babak kedua melalui Leonardo Bonucci dan Alvaro Morata. Tepatnya pada menit ke-47 dan menit ke-84.

Baca Juga

  • Akhir Cerita Pangeran Roma?
  • Alami Dua Insiden, Rio Haryanto Tetap Puas Debut di F1
  • 4 Pemain MU yang Pernah Meraih Ballon d'Or



Kemenangan itu membuat Juventus kokoh di puncak klasemen dengan koleksi 61 poin. Sementara Inter berada di posisi kelima dengan 48 poin dari 27 laga.

"Kemenangan ini sangat penting karena Inter pesaing langsung untuk merebut scudetto. Namun sekarang mereka hanya akan berjuang untuk posisi ketiga," ujar Allegri seperti dilansir Football Italia.

"Kami memang sengaja menekan Inter sejak awal pertandingan. Dan kami mencetak gol di waktu yang tepat di babak kedua," ujarnya.

Meski demikian, Allegri meminta anak asuhnya tidak besar kepala. Apalagi kedua tim akan kembali bertemu pada Rabu (2/3/2016) mendatang di semifinal Coppa Italia.

"Fokus kami sekarang adalah bisa lolos ke final Coppa Italia. Soal scudetto, masih ada 11 pertandingan penting, lebih banyak kita menang maka lebih sedikit hal yang harus kita lakukan," kata Allegri.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya