Top 3: Kamar Hotel Termewah Sedot Perhatian Pembaca

Hotel mewah yang berlokasi di Hong Kong tersebut merupakan proyek dari seorang miliarder Stephen Hung.

oleh Maria FloraRio Christa YatimCitra Dewi diperbarui 02 Mar 2016, 19:15 WIB
Top 3 Global, edisi Rabu (2/3/2016)

Liputan6.com, Jakarta - Sebuah bangunan bernama 13 Hotel yang berlokasi di Hong Kong, merupakan proyek terbaru dari miliarder Stephen Hung dan akan dibuka pada akhir musim panas tahun ini.

Setiap ruangan yang dibangun di gedung mewah tersebut membutuhkan biaya US$10 juta atau sekitar Rp 17 miliar untuk membangunnya. 

Tempat tersebut luasnya bervariasi, dari 185 hingga 2.787 meter persegi dan masing-masing ruangan memiliki desain istimewanya sendiri.

Berita tentang tentang hotel termewah di dunia yang akan dibuka akhir musim panas tahun ini menjadi artikel yang paling diburu oleh pembaca Liputan6.com, kanal Global edisi Rabu (2/3/2016).

Sementara itu dua artikel yang tidak kalah ramai sedot perhatian pembaca adalah benda terbang misterius di Skotlandia yang mengubah malam menjadi siang, serta 6 bayi hewan yang jarang terlihat.

Top 3 selengkapnya:

 

1. Ini Penampakan Kamar Hotel 'Termewah Dunia' Senilai Rp 17 Miliar

Kamar hotel seperti negeri dongeng (Foto: news.com.au)

Bersamaan dengan pemesanan kamar, pihak hotel telah menyiapkan mobil Rolls Royce Phantom yang mewah dan gagah.

Tamu di 13 Hotel dapat mengakses ruangan yang telah dipesan melalui lift pribadi layaknya penthouse di New York. Tak kalah mencengangkan, para tamu akan memiliki pelayan pribadi yang siap selama 24 jam.

Selengkapnya...

 

2. Benda Misterius Ubah Malam di Skotlandia Jadi Terang

Dari Inverness hingga Edinburgh, warga melaporkan penampakan cahaya putih, merah atau biru melintas kaki langit sekitar pukul 18.45 kemarin malam, 29 Febuari 2016. (Dailymail)

Dari Inverness hingga Edinburgh, warga melaporkan penampakan cahaya putih, merah atau biru melintas langit sekitar pukul 18.45, Senin 29 Febuari 2016.

Saksi mata mendengar suara gemuruh yang berlangsung selama 10 detik, sebelum malam hari berubah menjadi terang ketika bola api melintas di angkasa.

Kim Paterson asal Brechin, Angus mengicaukan,"Suara gemuruh, Bumi berguncang, dan orang-orang melihat angkasa menyala, apa ini tanda-tanda kiamat?!'

 Selengkapnya...

 

3. 6 Bayi Hewan Menggemaskan yang Jarang Dilihat

Chinchillas adalah hewan pengerat, sama seperti tikus. Namun karena bentuknya yang mungil,lucu, dan unik membuat hewan sangat mirip dengan hamster.(Msn.com)

Wajah anak anjing atau kucing saat baru lahir sudah banyak yang tahu. Kira-kira bayi hewan apa yang belum pernah Anda lihat?

Di habitat aslinya di belahan dunia manapun banyak ditemukan hewan-hewan unik dan terkadang sedikit yang membahayakan. Bagi orang awam yang melihatnya, tak sedikit yang ingin kabur karena takut digigit atau terkena infeksi karena tertusuk salah satu bagian tubuhnya.

Selengkapnya...

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya