Liputan6.com, Jakarta - Daftar orang terkaya dunia baru saja dirilis majalah asal Amerika Serikat (AS), Forbes. Beberapa miliarder Indonesia berhasil masuk ke dalam daftar tersebut.
Dua bersaudara Budi Hartono dan Michael Hartono masih menduduki peringkat pertama sebagai orang terkaya di Indonesia.
Seperti mengutip Forbes, Kamis (3/3/2016), mereka mampu bertengger di posisi 141 dan 146 di daftar orang terkaya dunia dengan total kekayaan mencapai US$ 16 miliar atau setara dengan Rp 213 triliun (Kurs dollar Rp 13.333).
Ini merupakan kedelapan kalinya, duo bersaudara ini menjawarai daftar orang terkaya Indonesia. Keduanya sukses menjalankan bisnis di sektor industri rokok dan perbankan.
Baca Juga
Advertisement
Budi dan Michael adalah pemegang saham terbesar di salah satu bank swasta terbesar di Indonesia itu. Mereka mengepakkan sayap bisnis di sektor perkebunan kelapa sawit, dan bisnis properti.
Perusahaan rokok yang kini menjadi salah satu perusahaan rokok terbesar di dunia adalah warisan dari sang ayah, Oei Wie Gwan. Gwan mendirikan perusahaan Djarum pada 1951 di Kudus, Jawa Tengah, dengan hanya 10 pekerja.
Bisnisnya kian berkembang hingga Gwan meninggal pada 1963 dan mewariskan perusahaannya kepada Michael dan Budi.
Djarum semakin berkembang dan menjadi perusahaan rokok yang sangat besar saat ini. Djarum yang diambil dari nama jarum dengan ejaan lama, kini punya 60 ribu orang karyawan.(vna/nrm)