Danau Kaolin terletak di Desa Perawas, Kecamatan Tanjung Pandan, Belitung, Selasa (8/3/2016). Danau Kaolin adalah sebuah danau yang memiliki warna daratan yang putih bersih dan air yang berwarna biru menyala. (Foto: Gholib)
Wisatawan berpose di tepi Danau Kaolin, Belitung, Selasa (8/3/2016). Danau ini terbentuk dari bekas tempat pertambangan Kaolin yang telah ditinggalkan. (Foto: Gholib)
Pemandangan menakjubkan di Danau Kaolin, Belitung, Selasa (8/3/2016). Perpaduan antara warna putih dan biru membuat Danau Kaolin sepintas mirip Danau Kawah Putih Ciwidey. (Foto: Gholib)
Sesuai namanya, Danau Kaolin merupakan danau yang terbentuk di area-area bekas penambangan kaolin atau clay yang menjadi salah satu kekayaan tambang Belitung. (Foto: Gholib)