Liputan6.com, Jakarta - Fenomena gerhana matahari total telah menyedot perhatian warga sepanjang hari ini. Seluruh masyarakat di Tanah Air menunggu detik-detik munculnya gerhana matahari.
Gerhana Matahari Total mulai terjadi di Kota Palembang pada pukul 07.21 WIB. Palembang pun mulai gelap gulita. Masyarakat yang berkumpul di Jembatan Ampera mulai bersorak sorai.
Ada pula berita tentang waktu gerhana matahari yang tepat di Jakarta dan penampakan gerhana matahari di Jakarta juga menyedot perhatian pembaca Liputan6.com.
Berikut berita terpopuler yang dirangkum dalam Top 3 News:
1. Gerhana Matahari Total Mulai Terjadi, Langit Palembang Gelap
Advertisement
Gerhana matahari total mulai terjadi di Kota Palembang pada pukul 07.21 WIB. Palembang pun mulai gelap gulita. Masyarakat yang berkumpul di Jembatan Ampera mulai bersorak sorai.
Sebab pemandangan yang indah tampak di kota itu, kontras dengan lampu hijau yang menghiasi Jembatan Ampera. Matahari sedikit pengintip di antara bulatan hitam. Warnanya berubah menjadi putih.
Selengkapnya...
2. Ini Waktu Gerhana Matahari Terlihat di Jakarta
Gerhana matahari sebagian segera terlihat di langit Jakarta pagi ini. Di Planetarium, Taman Ismail Marzuki, Jakarta Pusat, ribuan warga sudah menunggu fenomena langka ini.
Salah seorang panitia dari Planetarium Afri menuturkan, di Jakarta awal gerhana akan dimulai pada pukul 06.19 WIB. "Sementara untuk maksimum gerhana berlangsung pukul 07.21 WIB," kata dia di lokasi.
Gerhana berakhir pada pukul 08.31 WIB. Artinya proses terjadinya gerhana matahari cukup lama terlihat di langit Ibukota.
Selengkapnya...
3. Begini Penampakan Gerhana Matahari di Jakarta
Gerhana matahari juga terjadi di langit Jakarta. Meski hanya gerhana sebagian, namun warga Jakarta tetap antusias menyaksikan fenomena alam langka ini.