Liputan6.com, Jakarta Kenneth Block atau yang lebih dikenal dengan sebutan Ken Block kembali menunjukkan kegilaannya dalam aksi drifting di Kota Dubai, Uni Emirat Arab. Pereli sekaligus drifter profesional asal Amerika Serikat tersebut beraksi menggunakan Ford Focus.
Drifter 48 tahun itu beraksi mulai dari padang pasir, perkotaan, hingga landasan pacu pesawat. Dalam beberapa adegan, Ken melakukan aksi Donut atau membuat lingkaran di antara mobil-mobil patroli yang mewah, pikap berjalan miring sampai pesawat yang tengah ditarik.
Drifter kelahiran California itu juga sempat adu cepat di trek lurus melawan deretan supercar dengan banderol selangit, salah satunya Bugatti Veyron. Selain memperlihatkan kemewahan Kota Dubai, video berdurasi 9 menit 5 detik itu juga membocorkan mobil baru yang akan digeber Ken Block di aksi selanjutnya.
Penasaran seperti apa ketegangan yang disuguhkan Ken Block, simak selengkapnya di Carbay.co.id.
Beraksi Lagi, Ken Block Acak-acak Dubai
Ken Block kembali menunjukkan kegilaannya dalam aksi drifting di Kota Dubai, Uni Emirat Arab
diperbarui 11 Mar 2016, 12:00 WIB Ken Block kembali menunjukkan kegilaannya dalam aksi drifting di Kota Dubai, Uni Emirat Arab
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Instagram Uji Coba Tombol Dislike untuk Komentar, Buat Apa?
Arti Departure: Memahami Makna dan Pentingnya dalam Berbagai Konteks
Berwudhu dengan Air Kemasan, Sah atau Tidak?
Ini Prediksi Harga Emas di Pekan ke-3 Februari 2025, Naik atau Turun?
Apa itu Forex: Panduan Lengkap untuk Pemula
Cara Cek NIK KTP Penerima Bansos PKH Secara Online
10 Desain Rumah Modern Klasik yang Cocok untuk Hunian Masa Kini
Arti Sepuh: Pengertian, Makna, dan Penerapannya dalam Kehidupan Sehari-hari
Apa Itu Ideologi: Pengertian, Jenis, dan Pengaruhnya dalam Kehidupan Berbangsa
Hasto Dipanggil KPK Hari Ini Setelah Kalah Praperadilan
Arti Lailatul Qadar: Memahami Keistimewaan Malam Penuh Berkah
Apa yang Dimaksud dengan Wirausaha: Pengertian, Karakteristik, dan Manfaatnya