Liputan6.com, Jakarta - Partai Hanura akhirnya menjatuhkan pilihan untuk mendukung Ahok di Pilkada DKI Jakarta. Meski dukungan itu belum dideklarasikan, ketua umum partai itu, Wiranto, sudah menyatakan dukungannya.
Ketua DPD Hanura DKI Jakarta Muhamaad Sangaji (Ongen) mengatakan, sampai saat ini memang belum ada keputusan resmi dari DPP maupun DPD terkait sikap politik pada Pilkada DKI Jakarta 2017. Hanya saja Wiranto mengatakan, sosok pemimpin ke depan yang patut didukung adalah Ahok.
"Belum ada keputusan, nanti keputusan di tangan saya. Kan Pak Wiranto menjelaskan wacana kepemimpinan kita ke depan seperti apa, ternyata mengarah pada Pak Basuki Tjahaja Purnama. Kita akan menggodok itu," kata Ongen di Gedung DPRD DKI Jakarta, Kamis (17/3/2016).
Baca Juga
Advertisement
Ongen mengatakan, segala keputusan DPP Hanura tetap akan digodok kembali di DPD Jakarta. Sebab, wilayah pemilihan ada di DKI Jakarta sehingga harus mendengar aspirasi dari daerah.
"DPP telah putuskan, untuk memberikan dukungan kepada Ahok, tapi tentunya harus proses DPD. Saya kan harus rapat dengan DPD, DPC, karena ini kewenangan saya kan, saya akan rapatkan besok," imbuh dia.
Ketua Fraksi Hanura DPRD DKI Jakarta itu tidak mau berdebat soal model dukungan yang akan diberikan kepada Ahok, independen atau partai. Keputusan ini berbeda dengan pilihan politik yang diambil Nasdem.
"Jadi kriteria kita bagaimana pemimpin itu bisa bekerja, bukan persoalan independen dan partai. Kita partai harus seleksi pemimpin, rakyat senang ternyata dari hasil survei DPP kan ternyata rakyat Jakarta ternyata senang dengan Ahok," pungkas Ongen.