Marquez Makin Pede Hadapi MotoGP 2016

Marquez mengakui motornya masih memiliki beberapa kekurangan di free practice pertama.

oleh Achmad Yani Yustiawan diperbarui 19 Mar 2016, 08:50 WIB
Marquez bingung dengan tenaga motor anyar yang terlalu agresif (REUTERS/Heino Kalis)

Liputan6.com, Losail - Pembalap Repsol Honda Marc Marquez makin percaya diri menghadapi MotoGP musim 2016. Ini setelah pada free practice (FP) kedua MotoGP Qatar, Jumat (18/3/2016), Marquezi menempati posisi kedua dibawah pembalap Ducati, Andrea Iannone.

"Saya senang dengan catatan waktu ini. Kemarin, kami memiliki beberapa masalah, namun hari ini di FP2 merupakan langkah besar dan kemudian kita sudah mulai menemukan set-up yang baik untuk lomba," kata Marquez.

Baca Juga

  • Iwan Setiawan Sesumbar Bisa Kalahkan Persib di Piala Bhayangkara
  • Bintang Barcelona Didakwa Bersalah
  • MU dan Liverpool Terancam Sanksi UEFA


"Besok kita harus terus meningkatkan kecepatan kami, dan kami harus memilih ban depan dan belakang yang akan digunakan. Dari sana, kita akan melihat apakah kita dapat mengambil langkah maju. Karena kami tidak akan jauh dari perjuangan untuk podium."

Sebelumnya, Marquez mengakui motornya masih memiliki beberapa kekurangan di free practice pertama. Menurutnya, mesin motornya tidak bekerja dengan konsisten.

Menurut pembalap berjuluk The Baby Alien ini, mesin motor menjadi tidak konsisten saat di lintasan. Dia berharap masalah ECU dapat diatasi ketika sesi kualifikasi MotoGP Qatar pada Sabtu (19/3/2016).

"Mesin tidak konsisten, saat lap pertama rem terasa bagus, akselerasi juga bagus, tapi lap berikutnya sama sekali tidak terasa. Itu mejadi tidak konstan, Anda tidak bisa memprediksi apa yang akan terjadi," ujar Marquez.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya