7 Catatan Menarik dari Laga Everton vs Arsenal

Aksi impresif Danny Welbeck dan gol perdana Alex Iwobi menghiasi kemenangan Arsenal.

oleh Ahmad Fawwaz Usman diperbarui 20 Mar 2016, 05:30 WIB
Danny Welbeck melakukan selebrasi (Reuters)

Liputan6.com, Jakarta Arsenal sukses menghentikan tren buruknya dengan bungkam Everton 2 gol tanpa balas. Beberapa catatan menarik juga tercipta pada duel di Goodison Park itu.

Arsenal datang ke markas Everton pada pekan 31 Premier League 2015/2016, Sabtu (19/3/2016), dengan modal buruk. Itu karena mereka baru saja dipastikan mengakhiri petualangannya di dua kompetisi.

Baca Juga

  • Arsenal Bungkam Everton di Goodison Park
  • Siapa Romain Grosjean, Pembalap yang Ditabrak Rio Haryanto?
  • Perpanjang Kontrak, Rossi bersama Yamaha Hingga 2018


Petaka pertama didapat The Gunners saat takluk 1-2 dari Watford pada Babak 6 FA Cup. Lalu, Arsenal juga ditendang Barcelona di 16 Besar Liga Champions dengan agregat 5-1.

Untungnya, ajang kebangkitan Arsenal langsung terjadi kala melawan Everton. Tiga poin didapat Arsenal lewat gol Danny Welbeck di menit 7 dan Alex Iwobi (42). Kemenangan itu membawa Meriam London dekati Tottenham Hotspur di posisi 2.

Selain itu, ada beberapa catatan menarik yang layak dicermati dari kemenangan 2-0 Arsenal atas Everton. Apa saja? Simak di halaman berikutnya:

-Welbeck sudah mencetak dua gol dari tiga pertandingan Liga Inggris sejak kembali dari cedera.
-Welbeck sudah mencetak empat gol saat melawan Everton di Liga Inggris.
-Alexis Sanchez ikut berkontribusi dalam terciptanya tiga gol dari tiga penampilan terakhir di Premier League (1 gol, 2 assist).
-Iwobi sukses mencetak gol perdananya di Liga Premier.
-Hector Bellerin sudah mengumpulkan tiga assist dari dua pertandingan terakhirnya di liga.
-Jumlah kebobolan Everton di kandang lebih banyak dari tim lain di Liga Premier musim ini (28 kebobolan).
-Arsenal baru menikmati tiga kemenangan dari 10 laga tandang terakhir di Liga Inggris (4 imbang, 3 kalah).

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya