Liputan6.com, Jakarta Saling menikmati aktivitas bercinta menjadi dambaan masing-masing individu pasangan menikah. Namun sering kali saat pria terlalu lama bercinta mengakibatkan pasangan wanita kelelahan dan kehilangan semangatnya lagi, bahkan rasa sakit pada Miss V.
Baca Juga
Advertisement
Melansir laman Women's Health, Senin (21/3/2016) kondisi tersebut menjadi salah satu masalah seks yang banyak dialami setiap pasangan. Emily Morse, Ph.D. seorang seksolog sekaligus host dari program Sex With Emily memberikan beberapa tips ideal untuk para wanita menangani kondisi tersebut.
- Banjiri dengan pelumas
Pelumasan akan menjadi teman para wanita saat kondisi ini. Menjaga kondisi area genital tetap licin akan membantu aktivitas seks menjadi sempurna dan berakhir indah.
"Penelitian menunjukkan bahwa wanita lebih mungkin untuk orgasme saat ada pelumas di tengah bercinta," ungkap Morse.
Selain membuat orgasme pelumas menjadi bantuan terbesar ketika pasangan belum merasakan orgasme.
Menurut Morse kemungkinan besar pelumas akan mempercepat proses klimaks pria.
- Gunakan trik posisi hingga oral seks
Terlalu lama bercinta mengakibatkan rasa sakit pada Miss V wanita. Seks oral bisa menjadi alternatif pereda nyeri. Setelah rasa sakit menghilang, Anda bisa mulai melanjutkan aktivitas panas dengan pasangan.
Dengan mengubah posisi yang berbeda akan membantu pasangan Anda berada di kondisi orgasme hingga klimaks. Morse menyarankan, "Gunakan beberapa trik untuk membuat mereka (pria) terpicu untuk orgasme."
Morse menambahkan, dengan membisikkan kata-kata sensual akan membantu pria berada di puncak bercinta.