Liputan6.com, Jakarta Seorang makeup artist asal London melalui akun BeautyKale menunjukkan cara cerdas melakukan styling rambut. Hal ini untuk mengurangi risiko rusaknya rambut karena proses styling.
Menata rambut hampir setiap hari dilakukan oleh wanita. Padahal penataan rambut dengan alat bersuhu tinggi berisiko merusak rambut. Ini karena panas dari alat terkena langsung ke batang rambut.
Baca Juga
Advertisement
Ia menggunakan alumunium foil untuk mengurangi panas alat terkena langsung pada rambut. Maka sebelum menggunakan alat catok, ia membungkus terlebih dulu rambutnya seperti layaknya mewarnai rambut. Ini ia lakukan untuk mencegah rambut patah dan bercabang di ujungnya.
Dalam video yang diunggahnya, BeautyKale terlebih dulu mengepang rambutnya. Sehingga hasilnya adalah rambut keriting kecil-kecil seperti rambut penyanyi Beyonce pada penampilannya di ajang Superbowl 2016 lalu.
Penasaran bagaimana cara blogger ini melakukannya? Simak videonya di bawah ini.