David Moyes Segera Melatih di Inggris Lagi

Moyes kemungkinan melatih Aston Villa.

oleh Thomas diperbarui 25 Mar 2016, 19:05 WIB
Mantan manajer Manchester United, David Moyes. (AFP/Nicolas Tucat)

Liputan6.com, Manchester- Mantan manajer Manchester United David Moyes dikabarkan akan kembali melatih di Inggris mulai musim depan. Tapi Moyes mungkin tidak akan bekerja di klub peserta Liga Premier Inggris.

Pria Skotlandia itu dikabarkan The Mirror tertarik melatih Aston Villa. Klub yang bermarkas di Villa Park itu kemungkinan besar harus main di divisi Championship pada musim mendatang.

Saat ini Villa terpuruk di zona degradasi. Mereka tertinggal 12 poin. Dengan tersisa tujuh laga lagi, Sangat sulit bagi Villa untuk mempertahankan status tidak pernah turun kasta sejak dimulainya era Liga Premier.

Baca Juga

  • Urusan Pemain Juara, City Ungguli 5 Klub Papan Atas Liga Inggris
  • Alonso Kecelakaan, Marquez-Pedrosa Kirim Dukungan
  • 7 Fakta Menarik Ronaldinho yang Jarang Diketahui


Bila sampai degradasi, Villa diperkirakan bakal memecat manajer saat ini Remi Garde. Moyes yang dijagokan sebagai penerus Garde di Villa Park musim depan.

Moyes diklaim The Mirror tidak mempermasalahkan status Villa apakah main di Liga Premier atau Championship. Villa menjadi satu-satunya klub yang Moyes ingin latih di kasta lebih rendah dari Liga Premier.

Konon Moyes sudah diincar Villa sejak musim panas lalu. Tapi ketika itu Moyes lebih memilih menukangi klub Spanyol, Real Sociedad. Sayangnya Moyes hanya bertahan enam bulan di Sociedad sebelum dipecat.

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya