Tiga Bintang Sriwijaya Kunjungi Toko Kiper Persib

Firman Utina, Achmad Jufriyanto, dan M. Ridwan adalah mantan penggawa Persib Bandung.

oleh Cakrayuri Nuralam diperbarui 30 Mar 2016, 14:10 WIB
Kiper Persib Bandung I Made Wirawan. (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)

Liputan6.com, Bandung - Meski sudah meninggalkan Persib Bandung, Firman Utina, Achmad Jufriyanto, dan M. Ridwan tetap menyambung tali silaturahmi dengan kiper Maung Bandung (sebutan Persib), I Made Wirawan.

Beberapa hari lalu, tiga pemain itu kini tengah memperkuat Sriwijaya FC. Saat babak penyisihan Grup A Torabika Bhayangkara Cup yang berlangsung di Bandung, Firman, Ridwan dan Jupe (sapaan Achmad Jufriyanto) mengunjungi toko olahraga milik Made.

Baca Juga

  • Menanti Juara Baru di Sirkuit 'Lionel Messi'
  • Pemain Mudanya Diincar MU, Benfica Jual Mahal
  • 5 Momen Klub yang Jadi Juara Liga Tercepat

"Terima kasih @firmanutina1515 @achmad13jufriyanto @mridwan2323 udh mampir n belanja di @madesports78 sukses selalu kawan," kata Made di Instagram miliknya.

Made baru saja merambah dunia bisnis dengan membuka toko olahraga. Pada 13 Februari 2016, dia memperkenalkan Made Sport --toko miliknya-- yang berada di Jalan Jakarta nomor 244, Kota Bandung.

Sumber: Instagram/ I Made Wirawan

Toko ini menjual beberapa perlengkapan olahraga seperti atribut sepak bola, badminton, tenis dan lainnya. Selain Made, ada beberapa pemain lain yang terjun di dunia bisnis, yakni Tony Sucipto, Hariono, Tantan dan Taufiq.

Untuk saat ini,PersibdanSriwijaya sudah melangkah hingga babak semifinalTorabika BhayangkaraCup. Maung Bandung akan menghadapiBaliUnited di Stadion SiJalakHarupat, Rabu (30/3/2016). SedangkanSriwijaya menantangAremaCronus di StadionKanjuruhan.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya