Suzuki Donasikan Mesin Mobil ke SMK dan Universitas

PT Suzuki Indomobil Sales dan PT Suzuki Indomobil Motor melanjutkan rangkaian penyerahan donasi ke 16 SMK maupun universitas.

oleh Yongki Sanjaya diperbarui 31 Mar 2016, 14:33 WIB
PT Suzuki Indomobil Sales dan PT Suzuki Indomobil Motor melanjutkan rangkaian penyerahan donasi ke 16 SMK maupun universitas.

Liputan6.com, Malang - PT Suzuki Indomobil Sales dan PT Suzuki Indomobil Motor melanjutkan rangkaian penyerahan donasi ke 16 SMK maupun universitas di Jawa Timur, Jawa Tengah dan Yogyakarta. Serah terima donasi ini dilakukan di Universitas Negeri Malang (UM) sekaligus meneruskan kegiatan yang sebelumnya dilakukan di Bandung dan Bali.

"Saya sangat mengapresiasi program donasi pendidikan yang dilakukan oleh Suzuki. Dengan memberikan fasilitas penunjang belajar kepada siswa dan mahasiswa, mereka dapat belajar lebih real sehingga bisa diaplikasikan di dunia kerja," ucap Sutiaji, Wakil Walikota Malang, Kamis (31/3/2016).

Kegiatan ini sekaligus memperkenalkan Pusat Pendidikan dan Pelatihan (Pusdiklat) Suzuki D1 di UM. Pusdiklat Suzuki UM didirikan dengan tujuan mengembangkan SDM yang terampil dan mempunyai daya saing sesuai dengan kebutuhan industri.

"Kami harapkan 78 item yang didonasikan bisa dimanfaatkan dengan baik. Ini bisa menjadikan siswa kita siap dan memiliki daya saing," ucap Davy J Tuilan, Deputy Managing Director Sales and Marketing 4W PT SIS.

Sejak Januari hingga Maret 2016, Suzuki telah memberikan 149 material donasi kepada 36 sekolah dan universitas di area Jabodetabek, Jawa Barat, Bali, Lombok, Jawa Timur, Jawa Tengah, dan Yogyakarta. Davy menyebut untuk tahun ini Suzuki menyiapkan total sekira 400 material di seluruh Indonesia.

"Kami mencoba sebisa mungkin membantu dari yang kami miliki. Kami akan menyumbangkan 400 item di seluruh Indonesia," katanya.

Adapun, donasi Suzuki ke SMK dan universitas termasuk 19 unit mobil dan 24 unit sepeda motor. Untuk mesin sepeda motor dan transmisi mobil masing-masing 22 unit dan 7 unit.

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya