Liputan6.com, Jakarta DS, korban dugaan pelecehan seksual yang dilakukan oleh Saipul Jamil sempat mengalami trauma berat dan berkepanjangan. Akibat pelecehan tersebut, DS malu jika bertemu sahabat dan warga sekitar tempat tinggalnya.
Namun, kini kondisi kejiwaan DS semakin membaik. Hal ini dikatakan oleh kuasa hukumnya, Osner Johnson Sianipar. "DS baik. kondisinya sudah sangat baik sekarang," ujar Osner, melalui sambungan telepon, Jumat (1/4/2016).
Baca Juga
Advertisement
Kondisi mental remaja 17 tahun itu semakin membaik berkat kerjasama dengan Komisi Perlindungan Anak Indonesia (KPAI). Bahkan, kini DS sudah mulai kembali ke rumah orangtuanya.
"Kemarin sempat ada konseling dengan KPAI, maksimal ada empat kali pertemuan. Awalnya DS yang ke KPAI, kemudian KPAI yang datang ke rumah," sambung Osner.
Sebelumnya, usai kejadian dugaan pencabulan, DS tak mau tinggal di rumah orangtuanya. DS memilih tinggal bersama sang kakak dan mengurung diri karena malu dengan teman-temannya.
"Alhamdulillah, sekarang sudah di rumah orangtuanya. Sudah satu minggu di sana. Saya bilang ke dia, pelan-pelan saja. Jangan terlalu minder. Kalau tidak, lama-lama kamu bisa rusak, lupakan kejadian kemarin, jangan larut dalam masalah," jelas Osner. (Fac/fei)