Liputan6.com, Jakarta Bali United tengah mempersiapkan diri menuju Indonesia Soccer Championship (ISC) 2016. Pelatih Indra Sjafri menyatakan timnya masih butuh 6 pemain baru untuk menghadapi kompetisi tersebut.
Bali United memang jadi tim yang paling rajin menjadi peserta sebuah turnamen. Tercatat, sudah beberapa turnamen besar diikuti tim kebanggaan masyarakat Pulau Dewata itu.
Mulai dari Piala Presiden 2015, Piala Jenderal Sudirman 2015, Bali Island Cup 2016, hingga Torabika Bhayangkara Cup 2016. Namun, belum ada gelar juara yang mereka dapat hingga kini.
Baca Juga
- Ditaklukkan Wolfsburg, Cara Bertahan Madrid seperti Anak 10 Tahun
- Nasihat Bijak untuk Gelandang Kontroversial Arsenal
- Jatuh di Argentina, Pembalap Suzuki Merasa Setara Rossi
Advertisement
Meski begitu hal itu tak membuat Bali United menyerah dan putus asa. Bahkan, sebuah turnamen mini akan kembali mereka ikuti.
Turnamen itu adalah Trofeo Persija 2016 yang juga akan diikuti Persija Jakarta dan PSM Makassar. Trofeo akan digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) Senayan, Jakarta, Sabtu (9/4/2016).
Bagi Bali United, Trofeo Persija 2016 adalah sebuah uji coba sebelum turun di ISC 2016. Karenanya, mereka terus melakukan persiapan serius sejak Selasa 5 April 2016 lalu di Lapangan Pertamina, Simprug.
Pada sesi latihan itu, Bali United menyertakan 20 pemain plus 1 pemain yang tengah menjalani trial. Menurut Indra, timnya masih membutuhkan 6 pemain baru sebelum turun di ISC 2016.
"Kami masih mencari 6 pemain baru. Rinciannya, 2 pemain asing dan 4 lokal. Posisi yang kami butuhkan adalah centre back, full back kanan, dan striker," ungkap Indra.
Nasib Silvio Escobar
Khusus untuk posisi striker, Bali United akan kedatangan 1 pemain baru pada Kamis ini (7/4/2016). Tampaknya, pemain itu akan menjadi pesaing baru untuk Silvio Escobar.
Nasib Escobar hingga kini memang masih belum pasti. Belum ada keputusan apakah Bali United akan memperpanjang kontraknya. Spekulasi saat ini menyebutkan Escobar tak masuk dalam rencana jangka panjang Indra.
"Kami belum memutuskan nasib Escobar. Yang jelas, ia kami ikat sampai 19 April 2016. Harus ada pembanding. Kebetulan, kami akan kedatangan striker baru asal Brasil," pungkas Indra.
Hingga saat ini, manajemen Bali United sudah memberikan kepastian kepada 22 pemain. Bahkan, sebanyak 12 pemain sudah dikontrak selama 4 musim. Sepuluh pemain lain hanya dikontrak 1 musim.
Advertisement