Ikuti Kata Penyair, Bella Shofie Ogah Balikan dengan Suami?

Keputusan Bella Shofie untuk berpisah dari sang suami, Suryono sepertinya tak bisa lagi dibatalkan.

oleh Meiristica Nurul diperbarui 08 Apr 2016, 19:20 WIB
Keputusan Bella Shofie untuk berpisah dari sang suami, Suryono sepertinya tak bisa lagi dibatalkan.

Liputan6.com, Jakarta - Rumah tangga Bella Shofie dengan Suryono tengah bermasalah. Bahkan, keduanya saling menggugat cerai ke Pengadilan Agama Jakarta Selatan. Sidang gugatan cerai perdana telah dijalaninya pada 23 Maret 2016 lalu.

Keputusan Bella untuk berpisah dari sang suami, sepertinya tak bisa lagi dibatalkan. Baginya, rumah tangga yang sempat dibangun adalah masa lalu. Dan ia tak ingin melihat ke belakang.

Bella Shofie [Foto: Herman Zakharia/Liputan6.com]

Hal itu ia ungkapkan di akun Instagram pribadinya, Jumat (8/4/2016). Bella Shofie pun mengutip kalimat dari seorang penyair, yang mengungkapkan tentang kehidupannya.

"Suatu hari, Khalil Gibran bertanya kepada gurunya : "Bagaimana caranya agar kita mendapatkan sesuatu yang paling sempurna didalam hidup..?" Sang Guru : "Berjalanlah lurus ditaman bunga, lalu petiklah bunga yang paling indah menurutmu dan jangan pernah kembali kebelakang..! Setelah berjalan dan sampai diujung taman, Khalil Gibran kembali dengan tangan hampa, lalu Sang Guru bertanya : "Mengapa kamu tidak mendapatkan bunga satu pun...???" Gibran : "Sebenarnya tadi aku sudah menemukannya, tapi aku tidak memetiknya, karena aku pikir mungkin yang didepan pasti ada yang lebih indah. Namun ketika aku sudah sampai diujung, aku baru sadar bahwa yang aku lihat tadi adalah yang TERINDAH," tulis Bella Shofie.

 

Bella Shofie sepertinya ingin menegaskan bahwa hidup tak ada yang sempurna. Meski berpisah, ia ingin antara dirinya dan Suryono tak ada saling menghina, atau menghujat.

"JANGAN MENCARI KESEMPURNAAN, tapi sempurnakanlah apa yg telah ada pada kita...," lanjut Bella Shofie yang dikabarkan telah memiliki selingkuhan tersebut.

Bella Shofie (Instagram)

Sayang bukannya mendapat dukungan dari para netizen, Bella Shofie justru kembali di-bully. Seperti kata @santaveronica46, "Jangan mencari kesempurnaan tapi mbk @bellashofie05 kok oplas biar keliatan sempurna."

"Kasian amat nih org.. Udah berusaha sok dalil, teteup aja di buli.. Caption copas, teteup aja para smart haters tau.. Duhh jon, lo ga punya harga diri ya ? Hampir semua postingan lo itu komennya bulian semua.. Sok jd artis tp nol prestasi.. Cuma bs bikin sensasi," lanjut akun @maianunna.

"Perasaan aristoteles deh ini kata* bkn khalil gibran," ujar akun @imeldaguzel.

Bella Shofie dan Suryono diketahui menikah pada 10 Mei 2015. Pernikahan mereka sempat membuat heboh karena dianggap hanya rekayasa. Namun, seolah mematahkam cibiran tersebut, keduanya menggelar resepsi pernikahan mewah di Hotel Nusa Dua Bali pada 16 Mei 2015. (Mer/fei)

 

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya