Real Madrid Vs Wolfsburg, Ronaldo Janjikan Malam Ajaib

Real Madrid harus mengejar defisit dua gol dari Wolfsburg, Ronaldo meminta dukungan fans.

oleh Windi Wicaksono diperbarui 11 Apr 2016, 05:30 WIB
Striker Real Madrid Cristiano Ronaldo (Reuters)

Liputan6.com, Madrid - Penyerang Real Madrid, Cristiano Ronaldo, menjanjikan malam ajaib di pertandingan leg kedua perempat final Liga Champions melawan Wolfsburg di Santiago Bernabeu. Ronaldo juga berharap dukungan penuh dari suporter Madrid dalam laga yang berlangsung Rabu (13/4/2016) dini hari WIB.

Di leg pertama yang berlangsung di Volkswagen Arena, Wolfsburg mampu mempecundangi Madrid dengan skor 2-0. Namun, Ronaldo masih percaya diri dengan peluang Los Merengues untuk lolos ke semifinal untuk enam musim berturut-turut.

Baca Juga

  • Pesta Gol, Liverpool Makin Dekati MU
  • Gol Vardy Bikin Leicester City Dekati Tangga Juara
  • Salah Strategi, PSGC Kerepotan Lawan Persib

"Kami bisa menang dengan bermain bagus, dengan 11 pemain di lapangan, pemain-pemain cadangan lengkap, dan 80 ribu orang yang akan memenuhi stadion untuk mendukung tim. Karena itu akan memberikan kami semangat luar biasa," ungkap Ronaldo, seperti dilansir situs resmi klub.

"Saya harap itu akan menjadi malam ajaib dan saya sangat senang. Tim percaya diri, pelatih memiliki keyakinan dan fans juga harus yakin. Laga itu harus menjadi malam yang ajaib," tutur mantan pemain Manchester United ini.

Ronaldo berpendapat, semua aspek penting untuk dipenuhi demi bisa menang lebih dari dua gol atas Wolfsburg. Kemenangan 4-0 atas Eibar di kompetisi La Liga pada Sabtu (9/4/2016) diharapkan menambah motivasi anak-anak asuhan Zinedine Zidane kala menjamu Wolfsburg.

"Kami perlu berlari dan bertarung serta bermain dengan intensitas penuh selama 90 menit. Sejujurnya, dengan dukungan fans itu akan membantu kami lebih mudah mengalahkan lawan," katanya.

"Juga penting untuk tetap tenang dengan situasi ini, kami perlu bersabar dan mengetahui bagaimana cara untuk menang," ucap pemain berusia 31 tahun ini.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya