Ternyata, Program Undian Toyota Sienta via Facebook Hoax!

PT Toyota-Astra Motor (TAM) menegaskan program undian berhadiah tiga unit Toyota Sienta di Facebook adalah hoax.

oleh Gesit Prayogi diperbarui 14 Apr 2016, 17:54 WIB
Salah satu calon konsumen yang tak mau disebutkan namanya mengaku kecewa karena Tyota Sienta tak sesuai espektasinya.

Liputan6.com, Jakarta PT Toyota-Astra Motor (TAM) menegaskan program undian berhadiah tiga unit Toyota Sienta di Facebook adalah hoax.

"Banyak pihak-pihak yang mencari keuntungan. Ada Fanpage (Facebook) dengan menawarkan tiga mobil, saya tegaskan tidak ada program demikian. Itu hoax," kata Public Relation Manager PT TAM Rouli Sijabat saat dihubungi Liputan6.com.



Pantauan Liputan6.com, Fanpage Toyota Sienta dibuat di Facebook pada 10 April. Di situ disebutkan bahwa Toyota akan memberikan tiga unit Sienta kepada tiga orang pemenang yang diundi pada 30 April 2016.

Pemilik akun Facebook yang tertarik diwajibkan mengikuti sejumlah tahap, seperti 'like' page tersebut, 'share' posting-an dengan menandai minimal dua teman, dan memilih warga yang diinginkan. Meskipun, Fanpage itu kini sudah tak bisa diakses.

Foto dok. Liputan6.com


Toyota Sienta

Toyota Sienta resmi melakoni debutnya melalui Indonesia International Motor Show (IIMS) 2016 di JIExpo Kemayoran.

Lawan Honda Freed ini dilengkapi fitur sliding door untuk semua tipe dan power sliding door untuk grade Q, V, dan G. Mobil ini juga memiliki front and rear disc brake dengan alloy wheel 16 inci.

Toyota Sienta menawarkan akomodasi tujuh orang penumpang, dengan baris dua dan tiga yang bisa dilipat. Khusus grade Q, V, dan G, Toyota berikan touch screen audio system yang dilengkapi fitur WiFi, internet browser, dan voice command.

Di sektor jantung mekanis, Sienta menggendong mesin dual VVT-i 1,5 liter yang semburkan tenaga 107 Tk dan torsi 14,6 Nm. Mesin ini disandingkan dengan transmisi otomatis 7 percepatan atau manual 6 percepatan.

Tag Terkait

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya