Apple Siapkan Program Kerja Sama 'Sponsor' untuk Developer?

Apple sedang mempertimbangkan rencana membuat program 'sponsor' untuk para developer.

oleh Andina Librianty diperbarui 16 Apr 2016, 15:07 WIB
Apple akan menaikkan harga jual aplikasi di App Store, menyusul fluktuasi nilai tukar mata uang di sejumlah negara, termasuk Indonesia (Foto: Appl via IBTimes)

Liputan6.com, Jakarta - Apple dilaporkan segera memiliki program kerja sama baru dengan para developer. Rencana tersebut berkaitan dengan aplikasi yang ada di toko aplikasinya, App Store.

Dilansir Mashable, Sabtu (16/4/2016), Apple sedang mempertimbangkan rencana membuat program "sponsor" untuk para developer. Nantinya, developer bisa mengikuti program tersebut jika ingin aplikasi mereka "disponsori" oleh Apple di laman pencarian App Store.

Namun untuk itu, developer harus merogoh kocek mereka terlebih dahulu. Belum diketahui skema proses pembayaran yang akan ditetapkan.

Menurut laporan Bloomberg, Apple tengah mengkaji cara kerja Google untuk program serupa. Para developer yang bekerja sama dengan Google, harus merogoh kocek agar aplikasi mereka tampil di hasil pencarian tertentu.

Dalam laporan yang sama disebutkan, Apple diprediksi menyiapkan 100 karyawan untuk merealisasikan rencana tersebut. Tim tersebut sekaligus akan membuat pengalaman pencarian dan browsing di App Store menjadi lebih baik.

(Din/Ysl)

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya