Liputan6.com, Madrid - Gong perang perebutan gelar juara antar tiga klub dimulai saat Real Madrid menjamu Villarreal dini hari nanti di Stadion Bernabeu. Los Blancos yang berada di posisi ketiga klasemen kini hanya terpaut 1 poin dari Barcelona dan Atletico Madrid.
Baca Juga
- 4 Pembalap Calon Pengganti Lorenzo di Yamaha
- Satu Tim Dapat Lima Kartu Merah, Laga Dibubarkan
- 4 Skenario Penentu Masa Depan Louis Van Gaal di MU
Advertisement
Buat Madrid, laga nanti ibarat laga final. Bahkan, ini merupakan awal dari lima laga final yang harus dilakoni Madrid.
Menang adalah hal mutlak yang wajib didapatkan Si Putih pada pertandingan nanti. Itu jika tak mau tersingkir lebih awal dari persaingan merebut gelar juara dengan dua 'kuda' lainnya.
Bek Madrid, Marcelo meminta rekan-rekannya bisa tampil maksimal lawan Villarreal. Dia ingin agar Madrid bisa merebut 8 kemenangan beruntun melawan Villarreal.
"Kami sudah berkembang sangat pesat di akhir-akhir musim dan target kami menutup celah di puncak klasemen. Sekarang kami sangat dekat," kata Marcelo seperti dikutip Goal.com.
Berdasarkan rekor pertemuan, Villarreal tercatat sebagai lawan yang cukup alot bagi Madrid. Dari 7 pertemuan terakhir, Villarreal tercatat menang 1 kali, imbang 3 kali dan kalah 3 kali.
Di pertemuan terakhir, Madrid malah terjungkal gara-gara gol Roberto Soldado. "Kami sempat dikritik tapi kami terus berjuang dan kini berjarak hanya satu poin," ujar bek berambut kriting ini.
Tanpa Bale
Di pertandingan nanti, Real Madrid bakal kehilangan Gareth Bale. Muncul rumor jika cedera ini didapatkan winger asal Wales itu usai main golf 36 hole di hari Minggu (17/4/2016).
Rumor ini dibantah Zinedine Zidane. "Saya tak tahu jika dia main golf, bukan gara-gara itu. Dia terkena cedera di punggung bagian bawah. Dia tak bisa main di laga nanti, saya tak bisa jelaskan bagian mana cederanya karena saya bukan dokter," katanya.
Sementara itu, Villarreal tak akan diperkuat sang pahlawan di pertemuan pertama lawan Madrid, Soldado. Eks pemain Valencia ini mengalami masalah dengan cedera otot kuadrisep yang masih belum bisa disembuhkan dengan cepat.
Ini menambah panjang daftar pemain cedera Villarreal setelah Jaume Costa, Tomas Pina, Samu Castillejo dan M Mucchio. Ini pula yang membuat pelatih Villarreal, Marcelino Garcia Toral cemas.
"Bukan saat yang tepat untuk bicarakan statistik pertemuan. Kami berangkat ke Bernabeu dalam kondisi yang tidak optimal," ujarnya.
Advertisement