Top 3 Berita Bola: MU Dekati Zona Liga Champions

MU mendekati zona Liga Champions usai kalahkan Crystal Palace

oleh Achmad Yani Yustiawan diperbarui 22 Apr 2016, 09:10 WIB
Striker Manchester United, Marcus Rashford, merayakan gol yang dicetaknya ke gawang Aston Villa pada laga Liga Inggris di Stadion Old Trafford, Manchester, Sabtu (16/4/2016) MU menang 1-0 atas Aston Villa. (AFP/Oli Scarff)

Liputan6.com, Jakarta Liga Premier Inggris sudah memasuki pekan krusial. Setiap tim, terutama yang menempati papan atas, makin sengit bersaing agar bisa meraih gelar juara musim ini.

Manchester United (MU), misalnya. Tim "Setan Merah" kini semakin mendekati zona Liga Champions. Itu setelah mereka menang 2-0 atas Crystal Palace di Old Trafford.

Berita mengenai MU dan klasemen sementara Liga Inggris ternyata paling banyak dibaca di kanal bola Liputan6.com. Selain itu, hasil pertandingan lainnya di Liga Eropa juga menarik perhatian.

Berikut daftar top 3 di kanal bola Liputan6.com:

1. Klasemen Liga Inggris: MU Ancam Posisi Arsenal

Manchester United semakin mendekati zona Liga Champions. Dini hari tadi, Setan Merah --sebutan MU-- menang 2-0 atas Crystal Palace di Old Trafford dalam lanjutan Liga Premier Inggris.

Dua gol kemenangan MU dicetak oleh Damien Delaney (gol bunuh diri) dan Matteo Darmian. Kemenangan itu membuat MU mengemas 59 poin, teringgal satu angka dari Arsenal yang berada di posisi keempat.

Manchester United

Sementara itu, Liverpool meraih kemenangan ketiga secara beruntun di Liga Premier Inggris. Tim besutan Jurgen Klopp itu menang telak atas tamunya, Everton di Anfield Stadium dengan skor 4-0.

Gol-gol kemenangan The Reds diciptakan oleh Divock Origi, Mamadou Sakho, Daniel Sturridge, dan Philippe Coutinho. Kemenangan tersebut membuat Liverpool meraih 54 poin. The Reds terus menekan West Ham United yang berada di posisi kelima.

West Ham United juga meraup tiga poin pada pekan ke-34. Mereka mengalahkan Watford dengan skor 3-1 di Boleyn Ground. Tiga kemenangan West Ham ditorehkan Andy Carroll dan Mark Noble (dua gol). Sedangkan gol balasan Watford dicetak Sebastian Prodl. Baca selengkapnya di sini

2. Hasil Lengkap Liga Inggris, Italia, dan Spanyol

Sejumlah pertandingan seru Liga Eropa berlangsung pada Kamis (21/4/2016) dinihari WIB. Tim-tim besar sukses meraih kemenangan.

Di Liga Inggris, Manchester United dan Liverpool sama-sama meraih tiga poin. MU mengalahkan Crystal Palace, sementara Liverpool pesta gol dalam Derby Merseyside.

Inter Milan

Di Liga Italia, Inter Milan di luar dugaan tumbang di markas Genoa. Gol semata wayang tuan rumah dilesakkan Sebastian De Maio. Adapun Juventus menunjukkan kehebatannya dengan membantai Lazio 3-0.

Sementara itu di Liga Spanyol, tiga tim terkuat, Barcelona, Atletico Madrid dan Real Madrid sama-sama meraih kemenangan. Ketiganya tak mampu dihentikan lawan-lawan mereka. Baca selengkapnya di sini

3. Ronaldo Cedera, Real Madrid Mulai Ketakutan

Kemenangan 3-0 Real Madrid atas Villarreal di Santiago Bernabeu Stadium dalam lanjutan La Liga, dini hari tadi harus dibayar mahal. Bintang andalan Los Blancos (julukan Madrid), Cristiano Ronaldo mengalami cedera.

Cristiano Ronaldo

Ronaldo merasa sakit di bagian kakinya pada akhir pertandingan. Masalah yang menimpa bintang berusia 31 tahun itu membuat pelatih Los Blancos, Zinedine Zidane cemas. Hingga saat ini, Zidane belum bisa memastikan cedera yang dialami Ronaldo.

"Dia merasa ada sesuatu yang salah di menit akhir. Saya pikir ini menjadi menjadi ketakutan serius bagi kami. Namun, kami harus tenang dan mencari tahu apa yang terjadi dengan Ronaldo," kata Zidane, seperti dikutip dari Football Espana.

Wajar bila Zidane takut bila Ronaldo mengalami masalah. Sebab, ayah angkat Martunis itu adalah mesin gol Los Blancos. Kapten timnas Portugal itu berhasil mencetak tujuh gol dari tujuh pertandingan terakhir bersama Madrid di semua kompetisi. Baca selengkapnya di sini

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya