Liputan6.com, Jakarta - Seminar Supermentor kembali digelar untuk ke-11 kalinya. Pada seminar yang digagas Mantan Duta Besar Indonesia untuk Amerika Serikat (AS) Dino Patti Djalal ini, menampilkan empat Chief Executive Officer (CEO) yang sukses pada bidangnya masing-masing.
Acara ini berlangsung di Djakarta Theater Building, Jakarta Pusat pada Sabtu (23/4/2016). Mengutip keterangan dalam undangan acara ini, Supermentor 11 yang mengusung tema "Can You Win in The Coming Jobs War" menampilkan tiga CEO perusahaan, yaitu Tigor Siahaan yang merupakan Presiden Direktur CIMB Niaga, CEO Telkom Telstra Erick Meijer dan Founder PT Jababeka SD Darmono.
Ketiga petinggi perusahaan tersebut akan memberikan pemahaman bagi para peserta ataupun pencari kerja mengenai hal-hal apa saja yang dicari dalam proses perekrutan berikut skill yang dibutuhkan korporat.
Sementara itu, bagi para anak muda yang ingin berkecimpung di dunia entrepreneur, CEO Bukalapak.com Ahmad Zaky ikut membagikan tips berwirausaha dalam Supermentor 11 ini.
Baca Juga
Advertisement
Tema yang diangkat dalam Supermentor 11 ini memang relevan dengan kondisi persaingan di sektor ketenagakerjaan di Indonesia saat ini.
Ditambah lagi dengan dibukanya gerbang pasar bebas Masyarakat Ekonomi ASEAN (MEA) pada tahun ini, sehingga proses persaingan pencarian kerja juga turut melibatkan para pekerja asing.
Dengan demikian, pembekalan terkait perekrutan kerja ataupun peluang berbisnis yang disampaikan para CEO ternama dalam acara Supermentor 11 ini diharapkan bisa memberikan inspirasi bagi para pencari kerja.
Berdasarkan laporan Badan Pusat Statistik (BPS), angkatan kerja Indonesia pada Februari 2015 telah mencapai 128,3 juta orang. Angka ini bertambah sebanyak 6,4 juta orang dibanding Agustus 2014.
Sementara itu selama Februari 2014-Februari 2015, kenaikan penyerapan tenaga kerja terjadi terutama di sektor industri sebanyak 1 juta orang (6,43 persen), jasa kemasyarakatan 930 ribu orang (5,03 persen), dan sektor perdagangan sebanyak 840 ribu orang (3,25 persen).
Dengan adanya kenaikan jumlah angkatan kerja ini, persaingan untuk mendapatkan pekerjaan tentunya kian ketat. Dibutuhkan strategi yang jitu untuk mendapatkan pekerjaan sesuai dengan yang diharapkan.
Hal ini mulai dari meningkatkan ketrampilan yang dimiliki, memperluas wawasan kerja, hingga menumbuhkan kepercayaan diri sehingga para pencari kerja langsung tertarik untuk merekrut sang pelamar.
Sebagai informasi, Supermentor adalah sebuah platform yang pertama kali digagas oleh Dino Patti Djalal pada 1 Februari 2014 untuk menyediakan kesempatan bagi tokoh-tokoh ikon yang berprestasi tinggi agar berbagi pengalaman hidup, etos kerja dan rahasia sukses mereka dengan masyarakat umum, terutama kaum muda.
Pada 9 April lalu, Supermentor kesepuluh diadakan untuk pertama kalinya di luar negeri yakni di Sydney Australia dengan menghadirkan Presiden RI ke-6 Susilo Bambang Yudhoyono sebagai pembicara.(Dny/Nrm)