Populasi Toyota Rush Tembus 215 Ribu

Model anyar Toyota Rush mendapat sambutan baik dari konsumen Tanah Air

oleh Yongki Sanjaya diperbarui 25 Apr 2016, 16:11 WIB
Toyota Rush TRD Sportivo Ultimo dan TRD Sportivo 7 memiliki sedikit perbedaan saja dibanding pendahulunya

Liputan6.com, Jakarta - Model anyar Toyota Rush mendapat sambutan baik dari konsumen Tanah Air. Hal itu dibuktikan lewat pemesanan varian baru Sportivo dan Ultimo 7 yang mencapai ribuan surat pemesanan kendaraan (SPK).

"Rush sendiri SPK-nya sudah tinggi sejak ini launching di Februari. SPK terakhir sudah 4.700 (dari Februari)," kata Anton Jimmi Suwandy, General Manager Marketing Planning Division PT Toyota Astra Motor (TAM) di Jakarta, Senin (25/4/2016).

Adapun total penjualan retail Toyota dari Januari sampai Maret 2016 mencapai 85.625 unit. Jumlah tersebut tumbuh 14,7 persen dibanding periode yang sama 2015.

"Kami bersyukur di paruh pertama, pasar Toyota bertumbuh. Dibandingkan tahun lalu, pada Januari sampai Maret 2015 pasar retail sebanyak 74.627 unit," beber Rouli H Sijabat, Public Relation Manager TAM.

Pencapaian tersebut membuat Rush sebagai SUV terlaris. "Sejak pertama kali diluncurkan pada 2006 hingga saat ini Rush terjual 215 ribu. Rush jadi SUV terlaris dari sisi jumlah," kata Rouli.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya