Ahok: Terima Kasih Sarannya Bang Yos

Ahok tersenyum mendengar komentar dari Sutiyoso, mantan Gubernur DKI Jakarta.

oleh Delvira Hutabarat diperbarui 27 Apr 2016, 12:25 WIB
Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) memberikan sambutan saat peluncuran bus Transjakarta khusus perempuan di Balaikota, Jakarta, Kamis (21/4). Ahok berharap bus tersebut bisa diakses setiap 30 menit sekali. (Liputan6.com/Yoppy Renato)

Liputan6.com, Jakarta - Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok tersenyum mendengar komentar dari Sutiyoso, mantan Gubernur DKI Jakarta. Sutiyoso atau akrab disapa Bang Yos, menilai gaya kepemimpinan Ahok perlu dievaluasi.

Lalu apa tanggapan Ahok mendengar komentar Bang Yos?

"Ya saya terima kasihlah sarannya," ujar Ahok di Balai Kota Jakarta, Rabu (27/4/2016).

Sebelumnya, Sutiyoso yang kini menjabat Kepala Badan Intelijen Negara (BIN), mengatakan sah-sah saja bila Ahok menerapkan gaya kepemimpinan yang keras. Dia menuturkan, gaya kepemimpinan orang memang berbeda-beda.

Ia juga menyukai gaya Ahok yang menerapkan reward and punishment. Namun, lanjut dia, tidak pantas jika seseorang atau anak buah yang salah diberi sanksi berlebihan. ‎Hal ini terkait mundurnya Wali Kota Jakarta Utara Rustam Effendi.

"Ya mestinya kan begitu (dievaluasi), kenapa anak buah saya mundur," kata Bang Yos di Kantor Presiden, Jakarta, Selasa 26 April 2016.

"Walaupun saya militer, dari Kopassus, tidak berarti saya sembarang nempeleng orang, maki-maki orang. Aku enggak seperti itu. Sekali lagi ini gaya masing-masing," tandas Bang Yos.‎   

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya