Liputan6.com, Jakarta Kebahagiaan Ratu Felisha semakin lengkap usai dinikahi pengacara bernama Ari Pujianto. Artis 33 tahun itu akan langsung menjalani tugasnya sebagai istri.
Keduanya pun akan langsung tinggal di sebuah perumahan elite di kawasan Jagakarsa, Jakarta Selatan. Rumah itu merupakan pemberian khusus Ari kepada Ratu Felisha.
Advertisement
"Ada rumah, hadiah pernikahan untuk Feli. Makanya sebelum menikah kami masih siapkan (perabotan) rumah," kata Ari Pujianto usai akad nikah di Masjid Pondok Indah, Jakarta Selatan, Sabtu (30/4/2016).
Bukan hanya rumah mewah, Ari pun menghadiahi perhiasan emas dan berlian sebagai mahar pernikahan. Yang istimewa, kalung emas itu telah diukir nama Ari dan Feli dalam bahasa Arab.
"Kalung bahasa Arab ada nama Ari dan Felisha. Kemudian cincin, dan berlian. Kami lupa besarannya, tapi kalau berliannya di atas satu karat," ungkap Ari.
Terakhir, pria 36 tahun itu berharap dapat membina rumah tangga yang baik dengan Ratu Felisha. "Semoga pernikahan kami jadi ibadah untuk kami. Diberi anak yang baik dan saleh, panjang jodoh sampai maut memisahkan," harap Ari. (Ras/fei)