Unik, Mobil Listrik di Vietnam Terbuat dari Bambu

Di salah satu desa di Vietnam, ada pengrajin yang membuat mobil listrik dengan bahan bambu.

oleh Rio Apinino diperbarui 02 Mei 2016, 14:39 WIB
Di salah satu desa di Vietnam, ada pengrajin yang membuat mobil listrik dengan bahan bambu.

Liputan6.com, Hội An City - Mobil listrik memang salah satu wacana yang jadi perbincangan di dunia otomotif. Menariknya, salah satu desa di Vietnam, ada perajin yang berhasil membuat mobil listrik dengan bahan bambu.

Melansir Vietnam News, Senin (2/5/2016), workshop pembuat mobil unik ini berada di desa Cẩm Thanh, sebuah situs eco-tour, yang lokasinya dekat dengan Hội An City. Pencipta mobil unik ini sendiri bernama Võ Tấn Tân.

"Ini adalah ide baru setelah sukses mengembangkan sepeda bambu beberapa tahun lalu. Hampir 70 persen dari mobil listrik ini terdiri dari potongan bambu," ujarnya. Sisanya, seperti kompartemen mesin, tidak berubah.

Menurutnya, meski nampak sederhana dan ringkih, mobil unik berkursi lima ini sangat aman digunakan. "Ini benar-benar facelift mobil baterai. Wisatawan dapat melakukan perjalanan dengan lancar di lapangan golf atau resor," tambah Tân.

Ke depan, jika telah mengantungi izin dari otoritas terkait, bukan tidak mungkin mobil ini akan terlihat di jalanan umum.

Tân sendiri merupakan seorang sarjana kelistrikan. Sementara sehari-harinya ia merupakan pengrajin, yang merupakan pekerjaan turun temurun dari keluarga. Dengan mobil ini, ia berharap kesadaran akan lingkungan yang asri semakin tinggi.

Tân masih enggan mengungkapkan berapa ia membanderol mobil listrik ini jika ada yang tertarik membelinya. Yang jelas, menurutnya ongkos yang dihabiskan mencapai 100 juta dong atau sekira Rp 59,1 juta.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya