VIDEO: Hardiknas, Menteri Anies Beri Penghargaan 150 PNS

Ahok mengharapkan dengan cara ini bisa meningkatkan mutu pendidikan para pelajar DKI Jakarta.

oleh Liputan6 diperbarui 02 Mei 2016, 14:21 WIB
Mendikbud Anies Baswedan mengenakan baju adat daerah saat upacara peringatan Hari Pendidikan Nasional 2016 di Kemendikbud, Jakarta, Senin (2/5). Upacara diikuti pegawai Kemendikbud dan perwakilan sekolah-sekolah di Jakarta. (Liputan6.com/Faizal Fanani)

Liputan6.com, Jakarta - Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) dirayakan di Gedung Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan di Jalan Sudirman, Jakarta. 

Seperti ditayangkan Liputan 6 Siang SCTV, Senin (2/5/2016), para peserta mengenakan pakaian adat, tak terkecuali pemimpin upacara, Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Anies Baswedan.

Dalam pidatonya, Anies mengaku masih banyak pekerjaan rumah pendidikan yang harus dibenahi di negeri ini.

"Tema pendidikan tahun ini adalah nyalakan pelita, terangkan cita-cita. Artinya kita ingin pendidikan benar-benar bisa menyalakan cahaya bagi setiap anak Indonesia," ungkap Anies Baswedan. 

Anies memberikan penghargaan Satya Lancana Karya Satya untuk 150 pegawai negeri sipil (PNS) yang telah mengabdi selama 10, 20, dan 30 tahun lebih pada dunia pendidikan.

Berbeda dengan Menteri Anies, Gubernur Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok yang memimpin upacara Hari Pendidikan di Monas memilih memberikan Rp 18 juta bagi para siswa yang memiliki Kartu Jakarta Pintar yang lolos ke Perguruan Tinggi Negeri. 

"Yang bisa masuk Perguruan Tinggi Negeri maka kami akan peningkatan mutu Rp 18 juta per anak per tahun. Kalau yang masuk swasta, kita minta perguruan tinggi swasta yang baik memberikan beasiswa pada mereka. Kalau yang ini bisa lulus masuk dan dapat beasiswa, kami akan memberikan bantuan Rp 18 juta," kata Ahok.

Ahok mengharapkan dengan cara ini bisa meningkatkan mutu pendidikan para pelajar DKI Jakarta. 

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya