Liputan6.com, Madrid - Real Madrid menyusul tim sekota, Atletico Madrid ke final Liga Champions 2016. Derby Madrid kembali terwujud setelah di Los Blancos berhasil menyingkirkan wakil Inggris, Manchester City.
Madrid lolos dengan agregat 1-0. Setelah di laga pertama semifinal bermain imbang 0-0, Madrid memastikan tempat di final usai memetik kemenangan 1-0 di laga kedua, Kamis (5/5/2016).
Bermain di kandang sendiri Santiago Bernabeu, Real Madrid yang tidak diperkuat Karim Benzema, mendominasi jalannya pertandingan sejak menit pertama. Namun hingga memasuki menit ke-15, baik Los Blancos maupun The Citizens tampak masih berhati-hati dalam melancarkan serangan.
Baca Juga
- Babak I, Real Madrid Unggul Tipis atas City
- Liga Champions: Peluang Derby Madrid di Final Makin Terbuka
- Susunan Pemain Real Madrid Vs City: Adu Tajam Ronaldo dan Aguero
Advertisement
Madrid akhirnya memecah kebuntuan empat menit berselang. Berawal dari tusukan dari sisi kanan, Daniel Carvajal melepas umpan terobosan ke arah Gareth Bale yang berada di kotak penalti.
Pemain asal Wales itu lalu melepaskan tembakan yang gagal dibendung oleh kiper City, Joe Hart. Namun nama Bale batal tercantum di papan skor, karena bola dianggap lebih dulu mengenai kaki bek Manchester City, Fernando dan dinyatakan sebagai gol bunuh diri.
Madrid kembali menjebol gawang City menit ke-36. Namun wasit menganulirnya karena penganggap Pepe sudah berada pada posisi off side. Marcelo juga sempat mengancam gawang City dua menit kemudian, tapi tendangannya masih melebar tipis di sisi mistar.
City nyaris menyamakan kedudukan pada menit ke-43 lewat Fernandinho. Sayang tendangannya masih melebar tipis. Hingga babak pertama usai, Real Madrid tetap memimpin 1-0.
Dominasi Madrid terus berlanjut di babak kedua. Pada menit ke-52 pemain Madrid, Luca Modric yang terbebas dari perangkap off side gagal mencetal gol meski sudah satu lawan satu dengan kiper City, Joe Hart. Tendanganya terlalu lemah sehingga dengan mudah dijinakkan.
Dua menit berselang, giliran Cristiano Ronaldo yang menebar ancaman. Namun tandukan pemain asal Portugal tersebut memanfaatkan umpan Gareth Bale juga masih jatuh di pelukan Joe Hart.
Begitu juga upaya yang dilakukannya pada menit ke-58. Tendangan keras CR7 masih berhasil diantisipasi oleh Joe Hart.
Tendangan keras striker City, Sergio Aguero, pada menit 88 sebenarnya sempat membuat pendukung Madrid menahan napas. Sayang, bola masih melambung di atas mistar gawang.
Kemelut kembali terjadi di kotak penalti Madrid pada menit 90. Namun Kelylor Navas berhasil menghalau bola dengan kepalanya. Hingga babak kedua berakhir, Madrid tetap unggul 1-0. Real Madrid akan bertemu Atletico di final yang berlangsung di San Siro, Italia, 29 Mei 2016. Ini merupakan ulangan final Liga Champions dua tahun lalu di mana Madrid keluar sebagai pemenang.
Susunan Pemain:
Real Madrid: Keylor Navas (G), Pepe, Sergio Ramos, Toni Kroos, Cristiano Ronaldo, Gareth Bale, Marcelo, Carvajal, Luca Modric/Mateo Kovacic (87'), Isco/James Rodriguez, Jese Rodriguez/Lucas Vázquez (56')
Pelatih: Zinedine Zidane
Manchester City: Joe Hart (g), B Sagna, Vincent Kompany/E Mangala (10'), G Clichy, N Otamendi, Yaya Toure/Sterling (61'), Jesus Navas/K. Iheanacho (69'), Fernandinho, Fernando, Kevin De Brunye, Sergio Aguero
Pelatih: Manuel Pellegrini