Liputan6.com, London - Brooklyn Beckham, anak sulung David dan Victoria Beckham, kepergok belajar nyetir tidak sesuai aturan di London, Inggris. Ia tak memasang tanda `L` berwarna merah di depan mobil. Tanda `L` di belakang kendaraan pun ukurannya tak sesuai.
Untuk diketahui, di Inggris, tanda `L` berwarna merah harus dipasang oleh siapapun yang baru belajar mengendarai mobil. Aturan tersebut tetap berlaku meski sang pengemudi didampingi oleh instruktur.
Baca Juga
Advertisement
Dengan tanda ini, pengguna jalan lain diharapkan dapat menyesuaikan diri. Misalnya, agar mereka lebih hati-hati saat berada di dekat kendaraan itu. Tidak dijelaskan apakah ada hukuman tertentu untuk orang seperti ini.
Yang jelas, setelah pertama kali diketahui sedang belajar mengemudikan mobil, Brooklyn selalu menggunakan kendaraan mewah. Sebelum menggunakan Mercedes-Benz C Class baru ini, ia pernah menggunakan Mercy A Class dan Peugeot 208.
Sebagai gambaran, Mercedes-Benz C-Class terbaru ini dibanderol dengan harga mulai dari 37.615 pound sterling. Ini setara dengan Rp 728,16 juta.
Sebetulnya hal ini tak terlalu mengherankan. Pasalnya, ayahnya adalah mantan bintang lapangan hijau dengan gelimang uang. Setelah pensiun pun Beckham masih membintangi beragam iklan dengan bayaran tak sedikit.
Brooklyn sendiri baru berusia 17 tahun dua bulan lalu. Sebagaimana di Indonesia, pada usia itu seseorang sudah diperbolehkan memiliki Surat Izin Mengemudi (SIM) sendiri. Tentu dengan melewati serangkaian tes.