Liputan6.com, Jakarta - Kekisruhan terjadi di depan Gedung Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Jalan HR Rasuna Said, Kuningan, Jakarta. Massa Himpunan Mahasiswa Indonesia (HMI) yang tersinggung dengan perkataan salah satu Pimpinan KPK, Saut Situmorang, mengamuk.
Gedung KPK dilempari batu. Massa pun bentrok dengan polisi.
Pantauan Liputan6.com, Senin (9/5/2016), pukul 14.45 WIB, hujan mengguyur Jalan HR Rasuna Said. Api yang membakar ban bekas perlahan-lahan padam.
Baca Juga
Advertisement
Namun, hal ini tak membuat massa membubarkan diri. Beberapa di antaranya menari-nari, membanting-banting pembatas jalan berwarna orange, bahkan ada yang membalikkan kursi jalan ke saluran air.
Bukan hanya itu, mereka sempat melempari aparat dengan gelas air mineral yang masih terisi. Mereka pun memaksa Saut untuk keluar dari kantornya dan bertemu mereka.
"Keluar Saut, keluar Saut, keluar Saut," teriak para massa yang masih marah dengan pimpinan KPK tersebut.
Hingga pukul 15.05 WIB, massa tetap melakukan aksinya. Jalan Rasuna Said yang ada di depan Gedung KPK pun ditutup.
Polisi pun mengarahkan kendaraan, baik roda dua maupun roda empat, untuk menggunakan jalur cepat.