Kelemahan MU Versi Van Gaal

Menurut Louis van Gaal, Manchester United sangat lemah dalam mengantisipasi tendangan bebas.

oleh Cakrayuri Nuralam diperbarui 11 Mei 2016, 00:05 WIB
Menurut Louis van Gaal, Manchester United sangat lemah dalam mengantisipasi tendangan bebas. (Reuters)

Liputan6.com, Manchester - Manajer Manchester United, Louis van Gaal beberkan kelemahan timnya musim ini. Menurutnya, skuat Setan Merah --julukan MU-- sangat lemah dalam mengantisipasi tendangan bebas.

Kelemahan tersebut kembali menjadi penyebab utama MU gagal meraih poin pada ajang Liga Premier Inggris, dinihari tadi. MU kalah 2-3 dari West Ham United di Boleyn Ground.

Baca Juga

  • Cerita Ganjil di Balik Pemain Kamerun yang Tewas di Lapangan
  • Pemain Ini Cuma Ingin Dapat Parkir dan Pelesir ke Disney Land
  • Greg Nwokolo Merapat ke PBFC

Ketika sudah unggul 2-1, Setan Merah malah lemah dalam mengantisipasi tendangan bebas lawan. Hasilnya, West Ham United bisa mencetak dua gol kemenangan melalui Michail Antonio dan Winston Reid.

"Saya sudah katakan sebelum pertandingan, kami selalu kesulitan menghadapi situasi set piece. Kami memberikan banyak pelanggaran dengan jarak 60 meter dan itu menjadi masalah," ucap Van Gaal, dikutip dari Sky Sports.

Pemain West Ham, Michail Antonio, mencetak gol ke gawang MU dalam laga Premier League di Boleyn Ground, Rabu (11/5/2016) dini hari WIB. (Reuters/Eddie Keogh)

Lebih lanjut, Van Gaal mengatakan, pemain West Ham United bisa mencari posisi yang tepat untuk mencari gol balasan. "Jelas itu sangat sulit. Mereka memainkan drama set piece dengan sangat baik. Postur juga membedakan segalanya," katanya.

Kekalahan di Boleyn Ground membuat peluang MU lolos ke Liga Champions musim depan menipis. Saat ini, MU berada di posisi kelima dengan mengemas 63 poin, tertinggal dua angka dari Manchester City yang berada di posisi keempat.

"Kami masih punya kesempatan melewati Manchester City. Di pekan terakhir, kami harus mengalahkan Bournemouth. Tapi itu tidak mudah, karena kami harus mengatasi kekecewaan ini (kalah dari West Ham). Ini seperti pukulan mental bagi kami," ucap Van Gaal.

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya