Batman v Superman Versus Civil War, Mana yang Menang?

Mari kita membandingkan dua film superhero yang rilis di tahun 2016 ini, Batman v Superman: Dawn of Justice dan Captain America: Civil War.

oleh Ruly Riantrisnanto diperbarui 14 Mei 2016, 08:00 WIB
Mari kita membandingkan dua film superhero yang rilis di tahun 2016 ini, Batman v Superman: Dawn of Justice dan Captain America: Civil War.

Liputan6.com, Jakarta - Dua film superhero dari komik membuka paruh pertama tahun 2016. Keduanya adalah Captain America: Civil War dan Batman v Superman: Dawn of Justice, sempat menghebohkan para penggemar. Pasalnya, fans masing-masing film banyak yang saling membandingkan di dunia maya.

Batman v Superman: Dawn of Justice diterima dengan baik oleh para penggemar komik superhero terbitan DC Comics. Begitu juga dengan Captain America: Civil War yang membuat seluruh fans superhero Marvel Comics bersorak sorai.

Captain America: Civil War. (Marvel / Ace Showbiz)

 

Sayang memang para kritikus harus memberikan banyak komentar negatif terhadap Batman v Superman. Bahkan, penonton umum juga memberikan nilai yang tak terlalu tinggi. Banyak juga penggemar Marvel yang ikut mengkritik berbagai kekurangan film superhero DC tersebut.

Di lain pihak, Civil War berhasil membuat audiens umum dan pengamat memberi poin yang sangat tinggi terhadap film superhero Marvel tersebut. Namun, fans DC menganggapnya sebagai film anak-anak, karena humor yang diselipkan di beberapa adegan aksi.

Batman v Superman: Dawn of Justice. (Warner Bros)

Rasanya tak salah membandingkan kedua film ini. Selain keduanya mengusung tema superhero, di dalamnya juga menghadirkan duel antara dua jagoan yang saling berseteru. Masing-masing film memiliki alur cerita yang berbeda dalam menghadirkan konfliknya.

Kualitas kedua film memang ditentukan oleh para penonton. Namun begitu, masing-masing film tentunya memiliki kekurangan dan kelebihan. Plus minus ini, bisa menjadi tolak ukur mana yang lebih baik antara  Batman v Superman: Dawn of Justice dan Captain America: Civil War.

Untuk membantu Anda menilai film ini, kami akan membandingkan sejumlah poin dari keduanya. Namun skor akhir mengenai siapa pemenang antara Batman v Superman versus Civil War, tetap Anda yang akan menentukannya.


Adegan Aksi

Mari kita membandingkan dua film superhero yang rilis di tahun 2016 ini, Batman v Superman: Dawn of Justice dan Captain America: Civil War.

1. Adegan Aksi

Sebagai film superhero, tentu saja Batman v Superman dan Civil War memiliki banyak adegan laga. Visualisasi aksi yang ditampilkan Batman v Superman: Dawn of Justice juga sangat indah untuk disaksikan.

Namun, koreografi stuntman lawan-lawan Batman sangat kentara. Gerakannya masih terlihat dibuat untuk memenangkan Batman. Begitu juga saat pertarungan Batman melawan Superman yang berjalan cukup lambat. Film ini baru menjadi luar biasa ketika pertempuran klimaks melawan Doomsday dibuat dengan sangat megah.

Batman v Superman: Dawn of Justice. (Warner Bros / DC Entertainment)

Sementara itu, adegan aksi dalam Captain America: Civil War berjalan sangat cepat dengan gerak kamera yang sangat intens. Namun ada beberapa adegan yang membuat sebagian penonton merasa pusing saking cepatnya kamera bergerak.

Untuk koreografi dan stuntman, Civil War patut diacungi jempol. Berbagai adegan berbahaya yang dilakoni sendiri oleh para pemain menjadi nilai tambah bagi film ini. Ditambah lagi, kemampuan para superhero yang sedang bertikai diekspos besar-besaran dengan aksi yang memukau.


Sumber Pertikaian Beserta Konklusinya

Mari kita membandingkan dua film superhero yang rilis di tahun 2016 ini, Batman v Superman: Dawn of Justice dan Captain America: Civil War.

2. Sumber Pertikaian Beserta Konklusinya

Batman v Superman memiliki adegan pertikaian antar superhero yang penuh dengan drama dan masalah pribadi. Rencana Lex Luthor yang mengadu domba kedua superhero itu dilakukannya dengan meminta Superman membunuh Batman. Sebagai penguat rencana, Lex menculik dan mengancam nyawa ibu angkat Superman.

Superman nyaris dibunuh oleh Batman namun ia menyebut Martha, nama ibu angkatnya yang juga nama ibu kandung Batman. Kondisi tersebut membuat keduanya berdamai dan akhirnya bekerjasama. Sutradara berusaha membuat adegan tersebut sebagai sebuah plot-twist, namun bagi fans berat komik DC, hal tersebut bukanlah sesuatu yang mengejutkan lagi.

Captain America: Civil War dinyatakan oleh Chris Evans tak bakal menonjolkan mana yang baik dan yang buruk.

Untuk Captain America: Civil War, pertikaian antara Captain America dan Iron Man memiliki tahapan yang berbeda-beda. Pertama adalah ketika Bucky kabur dari pemerintah akibat manipulasi Zemo. Begitu Captain America dan timnya yang mengetahui situasi asli, mereka berusaha mencari Zemo yang memfitnah Bucky. Namun Iron Man malah ikut mendukung pemerintah.

Saat konflik semakin memanas, beberapa anggota Avengers lainnya juga saling berseteru. Ketika masalah mereda dan Zemo terungkap sebagai dalangnya, tahap selanjutnya adalah menguak penyebab meninggalnya orangtua Iron Man. Akhir dari konflik antara Captain America dan Iron Man masih menyisakan kepahitan dan membuat beberapa penonton berdebat mengenai mana yang salah dan benar.


Humor vs Serius

Mari kita membandingkan dua film superhero yang rilis di tahun 2016 ini, Batman v Superman: Dawn of Justice dan Captain America: Civil War.

3. Humor vs Serius

Film superhero DC memang dijanjikan tak penuh dengan muatan humor. Maka dari itu, kadar keseriusan dalam Batman v Superman mendominasi alur cerita utamanya. Saking seriusnya, Batman v Superman menghadirkan drama Superman yang belum pernah ditampilkan. Membuat film ini sangat cocok bagi yang ingin menguras otak.

Sementara itu, Civil War juga memiliki kadar cerita yang sangat serius. Tindakan terorisme global dari antagonis serta perdebatan antar dua kubu berjalan dengan sangat alot. Adegan klimaks di akhir film menuntaskan rasa penasaran fans terhadap misteri meninggalnya ayah Iron Man. Namun bagi yang tak menonton film-film Marvel sebelumnya, adegan tersebut bakal sukar dimengerti.

Batman v Superman: Dawn of Justice. (Warner Bros/DC Entertainment)

Untuk momen humor, Batman v Superman juga memilikinya. Dialog satir yang disampaikan oleh Alfred, pelayan Batman sangat menggelitik. Ketika Martha Kent diselamatkan oleh Batman, terdapat satu dialog humor yang mengendorkan urat tegang penonton.

Kadar humor dalam Civil War lebih banyak lagi. Namun yang paling berkesan adalah ketika Spider-Man dan Ant-Man bertemu. Kedua superhero yang berbeda kubu itu mampu membuat para penonton tertawa. Pertemuan antara Bucky dan Falcon juga menimbulkan momen humor tersendiri.


Perkembangan Jagat Sinema

Mari kita membandingkan dua film superhero yang rilis di tahun 2016 ini, Batman v Superman: Dawn of Justice dan Captain America: Civil War.

4. Perkembangan Jagat Sinema

Seperti banyak diketahui, Batman v Superman menjadi tahap awal bagi terbentuknya tim superhero Justice League yang sedang dalam proses syuting. Salah satu petunjuknya adalah kemunculan perdana Wonder Woman, The Flash, Aquaman, dan Cyborg. Selain Wonder Woman, kemunculan superhero lainnya terlalu singkat sehingga menimbulkan tanda tanya.

Sementara untuk Captain America: Civil War, film ini memiliki dua superhero baru yang tampil cukup lama, Black Panther dan Spider-Man. Kemunculan mereka di dua ending tambahan film ini jelas bakal memperluas jagat sinema Marvel melalui film solo masing-masing. Namun penonton malah jadi penasaran dibuatnya.

Riwayat para jagoan 'Civil War' yang harus kamu ketahui agar tak bingung saat menonton

Selain karakternya, Batman v Superman juga memiliki adegan mimpi Bruce Wayne yang diyakini bakal berlanjut di film Justice League. Ditambah lagi, Batman dan Wonder Woman berencana untuk membuat tim superhero lewat dialog yang dirasa terlalu singkat.

Lalu untuk Civil War, film tersebut memiliki ending asli ketika Captain America membebaskan tim Avengers yang dipenjara oleh pemerintah. Adegan tersebut diperkirakan bakal menjadi cikal bakal Avengers: Infinity War yang pengembangannya dirasa terlalu menggantung.


Review

Mari kita membandingkan dua film superhero yang rilis di tahun 2016 ini, Batman v Superman: Dawn of Justice dan Captain America: Civil War.

5. Review

Batman v Superman: Dawn of Justice memiliki review atau ulasan yang membuat fans murka. Dari 300 lebih ulasan pengamat film yang dikumpulkan di situs Rotten Tomatoes, 200 di antaranya memberikan "tomat busuk". Skornya pun hanya mencapai 27 persen. Sementara poin dari para audiens menghasilkan skor 67 persen. Situs Metacritic hanya menghasilkan skor 44 dari 100.

Lain dengan Captain America: Civil War. Dari 290-an pengamat, 260-an di antaranya memberikan tomat segar. Alhasil skor film ini mencapai 90 persen, dan audiens memberikan nilai 92 persen. Metacritic memberikan skor 75 untuk film superhero Marvel ini.


Box Office

Mari kita membandingkan dua film superhero yang rilis di tahun 2016 ini, Batman v Superman: Dawn of Justice dan Captain America: Civil War.

6. Box Office

Di box office, Batman v Superman meraih angka USD 868,2 juta dari anggaran USD 250 juta yang disediakan oleh Warner Bros. Pada penayangan perdana akhir pekan di Amerika Utara, film ini meraih angka USD 166 juta, mengalahkan film Batman: The Dark Knight Rises. Untuk pemutaran awal di seluruh dunia, film ini meraih pendapatan USD 422,5 juta.

Sementara itu, Civil War yang memiliki anggaran sebesar USD 250 juta, hingga 11 Mei 2016 sudah mencapai angka 765,9 juta di box office seluruh dunia sejak penayangan perdananya. Civil War juga sukses melebihi pendapatan Captain America: The Winter Soldier yang meraih angka USD 714,4 juta.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya