Imbang, ManCity Tetap Perkecil Kans MU ke Liga Champions

Selain unggul tiga poin, Manchester City juga memiliki keuntungan terkait selisih gol.

oleh Ahmad Fawwaz Usman diperbarui 15 Mei 2016, 22:56 WIB
Kelechi Iheanacho cetak gol cepat untuk Manchester City (reuters)

Liputan6.com, Jakarta Manchester City memang gagal menang atas Swansea City pada laga pamungkas Liga Inggris 2015/2016 di Liberty Stadium, Minggu (15/5/2016). Mereka hanya bisa mengakhiri laga dengan skor 1-1. Namun, ManCity tetap favorit merebut tiket Liga Champions.

Sebelumnya, di babak pertama, ManCity menyia-nyiakan kesempatan untuk mempertahankan keunggulan 1-0. Padahal, mereka sempat di atas angin setelah Kelechi Iheanacho mencetak gol saat laga baru berjalan lima menit.

Baca Juga

  • Demi Latih MU, Mourinho Tolak Tawaran Everton
  • Klasemen Torabika Soccer Championship presented by IM3 Ooredoo
  • Bungkam Bhayangkara SU, Arema ke Puncak Klasemen

Ironisnya, keunggulan itu gagal dipertahankan tim tamu. Di pengujung babak pertama, Swansea yang dilatih Francesco Guidolin sukses mencetak gol penyeimbang. Tendangan bebas Andre Ayew yang sempat membentur kepala Fernando membuat babak pertama ditutup dengan skor 1-1.

Tak mau hanya mendapatkan hasil imbang, ManCity langsung mengambil inisiatif serangan ketika babak kedua baru dimulai. Di menit 47, mereka sudah menciptakan peluang emas. Namun, sundulan Eliaquim Mangala yang menyambut umpan silang Kevin De Bruyne mengarah ke atas gawang Swansea.

Di menit 52, Iheanacho nyaris mencetak gol keduanya. Sialnya, ia gagal mengontrol bola dengan baik setelah menerimpa umpan cantik Jesus Navas yang sempat dibendung kiper Swansea, Kristoffer Nordfeldt. Peluang itu pun terbuang percuma.

Bukan hanya ManCity, tuan rumah juga menciptakan beberapa peluang. Salah satunya adalah peluang yang didapat Federico Fernandez di menit 58. Sayang, sundulannya masih melebar di sisi kanan gawang ManCity.

Di sisa waktu, ManCity memang mendapatkan peluang lewat barisan depan mereka, khususnya Aguero. Namun, tak ada gol tambahan yang tercipta hingga pertandingan babak pertama berakhir.


Unggul Produktivitas

Meski hanya mendapatkan hasil imbang, ManCity tetap menjadi kandidat kuat penghuni urutan keempat klasemen Liga Inggris. ManCity sudah mengoleksi 66 poin, unggul tiga poin atas Manchester United.

Jika Setan Merah memenangi partai tunda melawan Bournemouth, koleksi poin sama-sama 66 poin. Namun, ManCity memiliki keunggulan selisih gol yang jauh atas MU.

Setidaknya, MU harus mencetak lebih dari 18 gol ke gawang Bournemouth untuk menyalip ManCity. Jadi, hampir pasti ManCity yang merengkuh tiket Liga Champions.

Susunan Pemain:

Swansea (4-3-3): Nordfeldt; Rangel, Fernandez, Amat, Kingsley, Routledge (Barrow 58), Cork, Fer, Britton, Ayew, Montero (Gomis 83)

ManCity (4-4-2): Hart; Sagna, Clichy, Otamendi, Mangala, Navas, Fernandinho, Fernando, De Bruyne, Aguero, Iheanacho (Nasri 72)

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya