Antonio Puerta, Inspirasi Sevilla Hattrick Juara Liga Europa

Antonio Puerta disebut sudah 'menolong' Sevilla cetak hattrick juara di Liga Europa.

oleh Defri Saefullah diperbarui 19 Mei 2016, 05:49 WIB
Sevilla rayakan gelar juara Liga Europa untuk ketiga kali secara beruntun (reuters)

Liputan6.com, Basel - Semangat mantan bek Sevilla, Antonio Puerta ternyata menjadi inspirasi bagi klub asal Spanyol itu cetak hattrick juara Liga Europa. Puerta yang meninggal gara-gara serangan jatung pada 2007 meninggalkan kesedihan mendalam bagi Sevilla.

Baca Juga

  • Milanisti Indonesia Bakal Kuasai Curva Sud di Calcio Legend
  • Liga Europa: 3 Bintang Sevilla Jadi Ancaman Liverpool
  • Pekan Depan, PSSI Umumkan Calon Pelatih Timnas

Hal ini diakui langsung bek Sevilla, Daniel Carrico usai menghajar Liverpool pada final Liga Europa di St Jakob Park, Basel, Swiss, Kamis (19/5/2016). Dia mengatakan, roh Puerta seakan turut menyemangati mereka.

"Kami juara untuk ketiga kali beruntun, ini liga kami. Kami menang dan bintang kami Antonio Puerta di atas sana sudah menolong kami," ujarnya seperti dikutip BBC.

Carrico mengungkapkan, perubahan gaya bermain menjadi kunci bagi timnya untuk jungkalkan Liverpool yang unggul sepanjang babak pertama.

"Kami turuti apa yang dikatakan pelatih soal keharusan kami ganti gaya bermain. Mencetak gol cepat di babak kedua turut bantu kami. Liverpool sama sekali tak dapatkan peluang," katanya.

"Musim depan kami kembali di Liga Champions dan ini tantangan baru lagi buat kami. Kita tunggu saja apa yang terjadi musim depan dan ini saatnya untuk berpesta."

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya