Alasan Isco Namai Anjing Peliharaannya 'Messi'

Isco mengatakan ia memilih nama itu karena Messi adalah pemain terbaik di dunia.

oleh Achmad Yani Yustiawan diperbarui 20 Mei 2016, 06:30 WIB
Isco (REUTERS/Youssef Boudlal)

Liputan6.com, Madrid - Gelandang Real Madrid Isco Alarcon menjelaskan soal pemberian nama anjing peliharaannya 'Messi', seperti bintang Barcelona asal Argentina. Isco menegaskan bahwa panggilan itu, tidak bermaksud untuk menjelek-jelekan Messi.  

Pemain berusia 24 tahun ini mengaku hal itu dilakukan sebagai penghormatan kepada sang superstar sebelum dirinya bergabung dengan Madrid pada 2013.

 

Baca Juga

  • Hadapi PS TNI, Persegres Tambah Porsi Latihan
  • Jamu Persib, 'Beruang Madu' Incar Kemenangan Perdana
  • Bali United Vs Semen Padang, Nilmaizar Waspada Legiun Asing


Menjelang kepindahannya dari Malaga, Isco mengatakan ia memilih nama itu karena Messi adalah yang terbaik di dunia dan begitu juga dengan anjingnya.

"Saya harus mengatakan ini, yang memberi nama Messi adalah adikku dan ide dari ayah saya," tegas Isco.

Pernyataan ini diutarakan Isco belum lama ini, karena dia mulai khwatir terkait anjing peliharaannya. Isco mengatakan bahwa ia tidak pernah membawa anjingnya berjalan-jalan keluar rumah.

Alasannya ia takut kelepasan memanggil nama anjingnya, dan dianggap menyinggung para penggemar Messi dan Barcelona.

Isco belum lama ini jadi sasaran kritikan. Ia menilai dirinya dan James Rodriguez telah dijadikan 'kambing hitam' keterpurukan Los Blancos.

Karenanya, ia bahkan disebut-sebut akan dijual Madrid pada akhir musim.

"Ini merupakan musim yang sangat sulit.Tetapi aku pikir segala sesuatu yang terjadi di Madrid bukanlah kesalahanku dan James," kata Isco.

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya