Liputan6.com, Mugello - Maverick Vinales telah memutuskan hengkang dari Tim Suzuki Ecstar MotoGP. Vinales resmi menjadi pendamping Valentino Rossi di tim Movistar Yamaha, mulai MotoGP musim depan.
Pengumuman ini disampaikan di Mugello, Vinales, Kamis (19/5/2016). Dan di saat bersamaan, Tim Suzuki Ecstar MotoGP juga menunjuk Andrea Iannone sebagai pengganti Vinales.
Iannone pun menjadi pembalap andalan Suzuki. Keputusan tersebut membuat Vinales terkejut.
Baca Juga
- 5 Wanita Cantik Ini Didekati Ronaldo Demi Lupakan Irina Shayk
- Ingin Jadi Bintang Iklan, Neymar Ditahan Petugas Imigrasi Inggris
- Terungkap, Penyebab Rio Haryanto Lambat di Tikungan
Advertisement
Menurut pembalap asal Spanyol tersebut, Aleix Espargaro pantas menggantikannya sebagai pembalap utama. "Setelah memutuskan untuk pindah, saya berpikir mereka (Suzuki) bakal menjadikan Aleix pembalap utama," kata Vinales, dikutip dari Crash.
Lebih lanjut, Vinales mengatakan bahwa Aleix Espargaro punya bakat dan kemampuan untuk mengembangkan motor Suzuki GSX-RR. Terlebih lagi, Aleix Espargaro lebih mengenal Suzuki bila dibandingkan dengan Iannone yang memperkuat Ducati sejak empat tahun silam.
"Tapi pada akhirnya, mereka mendatangkan Iannone. Aleix pantas mendapatkannya karena dia bekerja sangat keras dan mendapat hasil bagus untuk tim. Saat balapan di Jerez, Aleix berada di depan saya," ucapnya.
Meski demikian, tak banyak yang bisa diperbuat Vinales. Sebab, itu sudah menjadi keputusan Suzuki. "Saya benar-benar tidak tahu itu. Mereka sepertinya berpikir tentang kebutuhan tim. Pembalap yang berpengalaman," kata Vinales.