Kapan Waktu Terbaik Gunakan Obat Kumur?

Sebelum menggunakan obat kumur tentunya Anda harus mengetahui kebutuhan serta jenis obat kumur terlebih dahulu.

oleh Bella Jufita Putri diperbarui 20 Mei 2016, 14:30 WIB
Sebelum menggunakan obat kumur lebih baik mengetahui kategori terdahulu, juga kebutuhan Anda.

Liputan6.com, Jakarta Penggunaan obat kumur dipercayai mampu menghilangkan plak dan kotoran yang menempel di gigi, tetapi banyak asumsi percaya bahwa obat kumur dapat merusak kesehatan mulut dan gigi.

Mengutip laman now.tufts.edu, ditulis Jumat (20/05/2016) seorang pakar asal Tufts School of Dental Medicine, Peter Arsenault, mengatakan "Menggunakan obat kumur sebaiknya dilakukan setelah menggosok gigi dan flossing terlebih dahulu," sarannya.

Arsenault pun menambahkan bahwa obat kumur dikhususkan untuk orang dewasa. Terlebih penggunaan obat kumur bukanlah pengganti dari menggosok gigi atau flossing.

Penting pula untuk mengetahui obat kumur terbagi menjadi dua kategori yaitu obat kumur sebagai perawatan dan pengobatan (terapi).

Beberapa produk obat kumur khusus perawatan mengandung hidrogen peroksida yang dipercaya bekerja aktif untuk memutihkan gigi. Sedangkan obat kumur yang diperuntukkan untuk pengobatan atau bahan terapi, bersifat untuk mengobati masalah mulut dan gigi.

Salah satu bahan efektif untuk mengobati masalah kesehatan mulut dan gigi biasanya mengandung flouride yang lebih banyak. Bahkan, beberapa masalah seperti gusi bengkak, sariawan, hingga radang tenggorokan dapat teratasi dengan penggunaan obat kumur yang direkomendasikan oleh dokter.

Jika Anda ingin menggunakan obat kumur setiap hari, perhatikan dulu kebutuhan Anda, dan pastikan memilih obat kumur yang sesuai.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya