Liputan6.com, Milan- Penyerang bengal Mario Balotelli dipastikan tidak akan memperkuat AC Milan lagi pada musim mendatang. I Rossoneri memilih memulangkan Balotelli ke Liverpool.
Balotelli termasuk salah satu dari beberapa pemain yang akan dilepas Milan akhir musim ini. Milan perlu merombak tim setelah terpuruk dan gagal lolos ke Liga Champions musim depan.
Baca Juga
- 5 Pemain MU yang Bakal Dibuang Mourinho
- Pemain Ini Jadi Rekrutan Pertama Mourinho di MU?
- Alfred Riedl Latih Timnas Indonesia di Piala AFF 2016?
Advertisement
Selain Balotelli, Milan juga akan mendepak Alex, Kevin Prince Boateng, dan Philippe Mexes. Ketiganya kontraknya bersama Milan akan habis 30 Juni mendatang.
"Banyak pemain yang akan pergi di depan mata. Mario salah satu yang akan habis kontraknya bersama kami. Ada juga Mexes, Alex dan Boateng," kata pemilik klub Silvio Berlusconi seperti dikutip dari Football Italia.
Balotelli bermain bersama Milan musim ini dengan status pinjaman dari Liverpool. Sayangnya pemuda Italia ini gagal bersinar sehingga Milan memilih tak mempertahankannya.
Isu Milan akan mendepak Balotelli sudah berembus sejak beberapa hari lalu. Pembicaraan mengenai perpanjangan masa peminjaman atau pembelian hak kepemilikan Balotelli sudah dihentikan oleh Milan.
Di Serie A 2015/2016, Balotelli hanya mampu mencetak satu gol dari 20 penampilan bersama Milan. Balotelli kalah bersaing dengan Carlos Bacca yang jadi andalan dalam urusan mencetak gol.