Liputan6.com, Bandung - Satu poin berhasil dibawa pulang Madura United ketika bertandang ke markas Persib Bandung dalam laga lanjutan Torabika Soccer Championship 2016 Presented by IM3 Ooredoo di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Kabupaten Bandung, Sabtu (28/5/2016).
Madura United menahan imbang tuan rumah Persib dengan skor 1-1. Pelatih Madura United, Gomes de Olivera, menilai hasil imbang ini sebagai kemenangan untuk anak-anak asuhnya.
Baca Juga
- Daftar Belanja Mourinho untuk Skuat MU Musim Depan
- Tidak Suka Gaya Melatih Simeone, Ronaldo Brasil Jagokan Madrid
- Hadapi Indonesia Open, Debby Susanto Tidak Kenal Libur
Advertisement
Menurut Gomes, dengan kualitas tim Persib serta dukungan bobotoh, sangat menyulitkan bagi setiap tim yang berlaga di kandang markas juara ISL 2014 tersebut. Pelatih asal Brasil ini mengungkapkan kesulitan yang Madura United hadapi ketika menyambangi Si Jalak Harupat.
"Mereka (Persib) tim besar dengan suporter besar. Kita datang ke sini dapat satu poin, dan itu hal yang tidak gampang, kalau datang ke sini kita harus bermain gagah berani kompak sampai menit terakhir itu luar biasa untuk Madura," kata Gomes dalam konferensi pers seusai laga, Sabtu (28/5/2016).
"Seperti kemenangan dan ini sudah target kami, tapi kami inginnya menang, karena ciptakan banyak peluang. Kami bisa cetak gol, ada tiga peluang tapi bukan keberuntungan, saya jadi katakan ini hasil yang fair," ujarnya.
Secara keseluruhan, Gomes memuji permainan atraktif yang ditampilkan kedua tim. Menurut dia, Persib dan Madura United telah menyuguhkan pertandingan sepak bola yang berkualitas.
"Saya lihat semua sangat fight, banyak bola dan tujuan pemain itu pada bola enggak ada buat pemain cedera, tidak ada cederai lawan. Mereka semua cari bola, sangat baik. Mungkin buat Persib hasil ini kecewa tapi pertandingan sangat menarik meski tidak terjadi gol," ucapnya.