Liputan6.com, Jakarta Jelang putaran final Piala Eropa 2016, beberapa tim besar menggelar laga uji coba untuk memantapkan persiapan, Senin dini hari WIB (30/5/2016). Dua tim raksasa Spanyol dan Jerman melakukan pertandingan persahabatan.
Hasilnya, Jerman secara mengejutkan dikalahkan Slovakia 1-3 dalam laga uji coba di SGL Arena. Sedangkan, Spanyol berhasil merengkuh kemenangan 2-1 atas Bosnia Herzegovina di AFG Arena, St Gallen.
Baca Juga
- Bintang Madrid Buka Peluang Gabung Milan
- Jelang Piala Eropa, Striker MU Cedera
- Chelsea Bisa Juara Liga Inggris, Asal....
Advertisement
Turki juga memenangkan laga kontra Montenegro dalam ujicoba internasional di Antalya. Di tempat lain, Ukraina juga harus bersusyah payah menundukkan Rumania 4-3 di Stadio Olimpico.
Sementara itu, Amerika Serikat tampil perkasa saat menjamu Bolivia di Children's Mercy Park. Tuan rumah menang telak, 4-0. Peru juga mampu mengatasi El Salvador dengan skor meyakinkan, 3-1 di Memorial Stadium.
Portugal melanjutkan tren positif mereka di laga ujicoba internasional dengan melibas Norwegia tiga gol tanpa balas di Estadio Do Dragao.
Meski bermain tanpa sang megabintang Cristiano Ronaldo, yang baru saja mengantar Real Madrid juara Liga Champions, Selecao tetap tampil perkasa.
Berikut hasil lengkap laga uji coba:
Amerika Serikat 4 - 0 Bolivia
Peru 3 - 1 El Salvador
Jerman 1 - 3 Slowakia
Spanyol 3 - 1 Bosnia-Herzegovina
Rumania 3 - 4 Ukraina
Turki 1 - 0 Montenegro
Italia 1 - 0 Skotlandia
Portugal 3 - 0 Norwegia