Liputan6.com, Jakarta - Jessica Kumala Wongso, tersangka pembunuhan berencana Wayan Mirna Salihin, bersiap menghadapi persidangan setelah berkas kasusnya dinyatakan lengkap oleh pihak Kejati DKI Jakarta. Jessica bersikukuh dirinya tidak bersalah dan harus bebas dari segala tuntutan.
"Bagaimana pun saya harus bebas. Jessica bilang sama saya dia harus bebas," terang Bustam di Rutan Pondok Bambu, Jakarta Timur, Senin (30/5/2016).
"Makanya nanti akan kita uji di persidangan nanti. Bukti-bukti, 37 bukti nanti kita minta buka saat sidang dan kita akan uji," imbuh dia.
Terkait dengan persiapan berkas-berkas yang disiapkan untuk membebaskan Jessica dari jerat hukum, Bustam mengaku masih belum merumuskan itu dengan matang. Saat ini pihaknya masih menunggu tahapan sidang yang akan dilalui oleh Jessica.
"Masih belum. Sidang pertama kan masih pembacaan dakwaan dan seterusnya. Itu masih jauh lah kalau kita bicarakan persiapan-persiapan. Setelah dakwaan nanti ada pemeriksaan saksi. Nanti ada juga pemeriksaan saksi dulu. Masih lama lah itu," jelas Bustam.
Tim kuasa hukum Jessica pun saat ini masih menanti jadwal sidang tersebut dirilis oleh Pengadilan Negeri Jakarta Pusat.
"Kepala persidangan dikasih waktu 14 hari. Jaksa lagi persiapkan untuk jadwal sidang. Dari penasehat hukum tinggal nunggu jadwal sidang saja. Jadwal sidang kapan, hari apa. Kemungkinan seminggu 2 kali tapi belum pasti," pungkas Bustam.
Jessica Wongso Sebut Dirinya Harus Bebas
Tim pengacara menyiapan berbagai langkah menghadapi persidangan nanti, utamanya pembelaan untuk lepas dari dakwaan.
diperbarui 30 Mei 2016, 14:10 WIBWajah lelah Jessica Kumala Wongso usai polisi serahkan jessica ke Kejaksaan Negeri Pusat, Jakarta, Jumat (27/5). Jessica akan ditempatkan di ruang masa pengenalan awal lingkungan (Mapenaling) Rutan Pondok Bambu. (Liputan6.com/Faizal Fanani)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Ciri-Ciri Tiroid: Kenali Gejala dan Penanganannya
Negara Apa yang Terletak Paling Utara di Dunia dan ASEAN? Karakteristik dan Tantangannya
Lulus Standarisasi Nasional, PT TPM Kantongi Sertifikat ISPO
Apa Itu NPC? Karakter Non-Pemain dalam Dunia Game dan Media Sosial
Apa Itu NPD? Pahami Penyebab dan Gejala Gangguan Kepribadian Narsistik Ini
100+ Nama Team yang Bagus dan Keren untuk Segala Kebutuhan
Ciri-Ciri Tumor Payudara: Deteksi Dini untuk Kesehatan Optimal
Ciri Khusus Batik Pekalongan Adalah: Keunikan Warisan Budaya Indonesia
Neurobion Putih untuk Apa? Ini Manfaat, Dosis Tepat, dan Efek Samping
Tujuan Membuat Poster Adalah: Panduan Lengkap Membuat Poster yang Efektif
Prabowo Beri Kesempatan Koruptor Tobat: Kalau Kembalikan yang Kau Curi dari Rakyat, Kita Maafkan
Ciri-Ciri Turun Berok: Panduan Lengkap untuk Orang Tua