Arnold Schwarzenegger Panik Dikejar Gajah Afrika

Arnold Schwarzenegger merekam aktifitas gajah Afrika yang berada persis di depan matanya.

oleh Fajarina Nurin diperbarui 02 Jun 2016, 13:00 WIB
Arnold Schwarzenegger merekam aktifitas gajah Afrika yang berada persis di depan matanya.

Liputan6.com, Afrika Selatan - Aktor, politikus, dan binaragawan, Arnold Schwarzenegger baru-baru ini membagi pengalaman tak terlupakan melalui akun YouTube pribadinya. Ia berhadapan langsung dengan gajah Afrika, langsung di habitatnya.

 

Arnold Schwarzenegger berhadapan langsung dengan gajah Afrika, langsung di habitat asilnya. (Youtube)

Dalam video yang berdurasi kurang dari satu menit itu, seekor gajah Afrika terlihat berdiri sambil menatap mobil yang ditumpangi Arnold. Ketegangan tersebut mereda setelah hewan raksasa itu bergerak mundur menjauhi mobil.

Berusaha tetap tenang, aktor The Terminator tersebut berkata, "Oh, dia akan menyerang kita." Setelah gajah tersebut terlihat menjauhi mobil tiba-tiba saja hewan tersebut kembali mendekat ke arah belakang mobil. Saat mobil tersebut mulai melaju, gajah itu justru mempercepat langkahnya, seakan berlari mengejar para turis di dalam mobil tersebut.

Video itu pun berhenti tepat saat hewan bergading tersebut ikut melaju mengikuti gerak mobil. Momen langka tersebut tidak hanya diunggah dalam Youtube pribadi Arnold, tetapi juga Instagram dan Twitter.

Dalam keterangan video, Arnold mengaku bahwa dirinya merasa ketakutan saat berhadapan langsung dengan gajah. "Aku benar-benar kagum pada binatang kuat dan indah ini, meskipun beberapa dari kami harus mengganti celana kami," ujar Arnold, yang menyiratkan bahwa sebagian dari mereka buang air kecil di celana karena ketakutan.

 

Arnold Schwarzenegger berhadapan langsung dengan gajah Afrika, langsung di habitat asilnya. (Youtube)

Melalui video tersebut, Arnold juga mengajak publik untuk berhenti memburu hewan besar tersebut dan menjadi turis atau manusia yang bijak. "Kita harus berhenti membunuh mereka - foto, bukan tembak. Apakah kau lebih memilih mengalami pengalaman bersama hewan ini atau hanya dengan sebongkah gadingnya saja? Aku pikir begitu," pungkas Arnold. (Rin)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya