Starting Line-Up Klub-klub Indonesia Hingga Pekan ke-5

Semen Padang mendominasi starting line up Torabika Soccer Championship presented by IM3 Ooredoo hingga pekan kelima.

oleh Liputan6 diperbarui 03 Jun 2016, 06:50 WIB
Logo Torabika soccer championship 2016 (Liputan6.com/Abdillah)

Liputan6.com, Jakarta - Torabika Soccer Championship presented by IM3 Ooredoo telah menyelesaikan pekan ke-5. Partai pekan ke-6 sendiri baru dihelat pada Jumat (10/6/2016).

Kendati baru melakoni 5 laga, sudah terlihat pemain-pemain yang tampil menawan. Dari banyaknya pemain yang tampil apik, bisa dikerucutkan menjadi 11 pemain.

Tentu saja berdasar kontribusi terhadap tim, performa di atas lapangan, dan status di dalam tim. Bisa dibilang mereka adalah pemain terbaik di antara yang terbaik dengan formasi 4-3-3. Siapa saja mereka? Berikut ulasannya:

Kiper: Teja Paku Alam (Sriwijaya FC)

Penampilan kiper Sriwijaya FC ini sangat memukau hingga pekan ke-5 Torabika Soccer Championship presented by IM3 Ooredoo. Dia selalu diturunkan oleh pelatih Widodo C. Putro. Berkat penampilan yang trengginas, dia baru sekali memungut bola dari gawangnya. Teja memiliki refleks yang cekatan dan penempatan posisi yang selalu tepat.


Lini Belakang

Bek asing Persib Bandung Vladimir Vujovic (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)

Bek Kanan: Beny Wahyudi (Arema Cronus)

Pemain bernomor punggung 7 ini punya kemampuan komplet dalam bertahan dan menyerang. Dia cermat saat merebut bola dari penjagaan lawan. Selain itu, dia dibekali kemampuan dalam melakukan sprint saat sedang membantu serangan. Beny selalu tampil dalam lima laga awal. Dia melengkapinya dengan dua kali melepaskan umpan lampung dan sekali umpan terobosan.

Bek Tengah: Hamka Hamzah (Arema Cronus)

Kokoh, tanpa kompromi, dan lugas. Itulah gambaran penampilan Hamka Hamzah saat mengawal lini pertahanan timnya. Meski terbilang senior, Hamka masih memiliki konsistensi dalam bermain. Kelebihan lain Hamka adalah punya insting gol yang tinggi ketika ikut membantu serangan. Dia telah mencetak 3 gol dan menjadi salah satu top skorer di Torabika Soccer Championship presented by IM3 Ooredoo.

Bek Tengah: Vladimir Vujovic (Persib Bandung)

Dengan postur yang tinggi dan tegap, Vladimir Vujovic memang pantas menjadi seorang bek. Tapi, dia tak hanya mengandalkan postur saja, kemampuannya di atas lapangan juga menawan. Dia jelas piawai dalam menghalau bola-bola udara. Sama halnya dengan Hamka, Vujovic juga bisa menjadi senjata rahasia bagi Persib Bandung. Dia bisa berfungsi menjadi sumber gol. Hingga saat ini dia sudah mencetak 2 gol.

Bek Kiri: Andik Rama (Persija Jakarta)

Meski masih muda, Andik Rama mampu mencuri perhatian. Dia menjadi pilar Persija Jakarta di Torabika Soccer Championship presented by IM3 Ooredoo. Selain menjaga sisi kiri pertahanan timnya, Andik rajin dalam membantu serangan. Dia seolah ingin mengimbangi koleganya di bek kanan, Ismed Sofyan, yang teka lelah menyisir lapangan. Andik kerap dipercaya untuk melakukan tendangan bebas tidak langsung.


Lini Tengah

Gelandang Semen Padang, Irsyad Maulana (tengah) diapit dua pemain Mitra Kukar Pada pertadingan 8 besar Piala Jendral Sudirman di Stadion Manahan, Solo, Selasa (15/12). Semen Padang menang 2-1. (Liputan6.com/Boy T Harjanto)

Gelandang Kanan: Irsyad Maulana (Semen Padang)

Kemampuan Irsyad cukup gemilang hingga saat ini. Selalu ditampilkan sebagai starter, Irsyad mampu mengemas dua gol. Sebagai gelandang kanan, Irsyad tak hanya dibekali akurasi umpan di atas rata-rata. Dia pun punya keberanian dalam melakukan tusukan ke kotak penalti lawan.

Gelandang Tengah: Vendry Mofu (Semen Padang)

Satu lagi pemain yang tampil cemerlang bersama Semen Padang yakni Vendry Mofu. Gerakannya di lini tengah sangat sulit diduga. Dia tiba-tiba saja sudah berada di depan pertahanan lawan dan mendapat peluang matang. Wajar jika dia sudah mengemas 3 gol dan masuk dalam daftar top skorer sementara.

Gelandang Kiri: Engelberd Sani (Madura United)

Pemain asal Papua ini memiliki kecepatan dalam menggiring bola dan itu menjadi senjata andalannya. Dia sangat sulit untuk dihentikan. Tendangannya cukup akurat dan keras. Engelberd telah mengemas 1 gol.


Lini Depan

Beto Goncalves saat ditemui di kediamannya.

Penyerang Kanan: Alan Leandro (Mitra Kukar)

Baru pertama kali tampil di kancah persepakbolaan Indonesia, Alan langsung mengundang decak kagum. Striker asal Timor Leste berdarah Brasil ini telah mengemas 3 gol hanya dari 6 tembakan ke gawang. Skill Brasil sangat menonjol dalam permainannya.

Penyerang Tengah: Marcel Sacramento (Semen Padang)

Sama halnya dengan Alan, Marcel Sacramento juga baru pertama kali ini berkiprah di Indonesia. Tapi, dia langsung nyetel dengan atmosfer sepak bola di Tanah Air. Buktinya dia telah mencetak 3 gol. Itu dilakukan hanya dengan 4 tembakan ke arah gawang.

Penyerang Kiri: Alberto Goncalves (Sriwijaya FC)

Beto - sapaan akrab Alberto, telah memiliki pengalaman panjang bermain di Indonesia. Dia memiliki kemampuan dalam menyerang lewat sisi kiri. Biasanya dia melakukan gerakan diagonal yang langsung menusuk ke pertahanan lawan. Dibekali gocekan khas Brasil, Beto sulit dihentikan oleh lawan. Dia sudah mencetak 2 gol hingga saat ini.

Penulis: I. Eka Setiawan

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya