Liputan6.com, Jakarta - Ketua Umum PDIP, Megawati Soekarnoputri, menegaskan pentingnya Pancasila sebagai ideologi bangsa. Selain menjadi ideologi, Pancasila juga berfungsi sebagai perekat bangsa.
Mega pun pernah ditanyakan oleh beberapa orang Indonesia apakah Pancasila hanya di awang-awang. Dirinya menegaskan Pancasila tidak berada di awang-awang dan Pancasila itu nyata.
"Saya katakan tidak (di awang-awang), karena memang hari-hari ini bangsa Indonesia mulai kehilangan arah, karena betul Pancasila didengar dan diucapkan saja," kata Megawati dalam acara peringatan Bulan Bung Karno di JCC Senayan, Jakarta, Sabtu 4 Juni 2016 malam.
Presiden ke-5 Republik Indonesia itu lalu ditanya bagaimana cara membumikan Pancasila. PDIP dalam keputusan kongres partai telah menegaskan bahwa ideologi partainya adalah Pancasila.
"Saya sebagai penanggung jawab yang diberi tugas kongres harus bisa membumikan Pancasila bagi anggota kader, simpatisan, dan rakyat tentang apa arti Pancasila," ujar dia.
Megawati menegaskan, Pancasila harus terus ditanamkan di setiap anak bangsa sebagai modal persatuan dan kesatuan.
"Pancasila terus digelorakan sampai seluruh rakyat Indonesia di manapun berada, bisa memantapkan kembali Pancasila sebagai ideologi bangsa dan perekat bangsa," tegasnya.
Pancasila sebagai filosofi dasar negara sebetulnya menjadi bintang benderang yang memberikan penerangan. Bung Karno sebagai bapak bangsa memberikan sebuah cara bagaimana wujudkan gotong royong menjadi membumi.
"Menurut Beliau (Bung Karno) ada tiga hal. Dalam politik harus berdaulat, berdiri di atas kaki sendiri, dan berkepribadian di bidang budaya," ujar Megawati.
Megawati: Bangsa Indonesia Mulai Kehilangan Arah
Megawati menegaskan, Pancasila harus terus ditanamkan di setiap anak bangsa sebagai modal persatuan dan kesatuan.
diperbarui 05 Jun 2016, 09:30 WIBPresiden Jokowi dan Megawati Soekarnoputri didampingi Wali Kota Bandung Ridwan Kamil berjalan kaki saat napak tilas ke situs Bung Karno di Penjara Banceuy usai menghadiri peringatan Hari Pancasila di Gedung Merdeka, Rabu (1/6).(Liputan6.com/Faizal Fanani)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
350 Font untuk Quote Inspiratif dan Menarik
Ciri-Ciri Gabagen pada Anak: Kenali Gejala dan Penanganannya
Ciri-ciri Gondongan di Leher: Kenali Penyebab, Gejala, dan Penanganannya
350 Quote About Teamwork untuk Memotivasi Tim Anda
Mengenal Ciri-ciri Kucing: Panduan Lengkap untuk Pemilik Hewan Peliharaan
Top 3: Indonesia Butuh Investasi Rp 47.587 Triliun hingga 2029
Deretan Smartphone Ini Kebagian Fitur Night Mode di Aplikasi Instagram
Diproduksi Sejak 1971, Roti Maxim’s Dikabarkan Bakal Tutup Januari 2025
Top 3 Islami: Ning Winda Gemas saat Marah tapi Gus Baha Tak Mau Balas, Buntutnya Minta Hal Unik Ini
Cara Menghilangkan Koreng di Kaki: Panduan Lengkap dan Efektif
Cuaca Hari Ini Kamis 19 Desember 2024: Jabodetabek Berawan pada Siang Hari
Cara Menghilangkan Ketombe Kering: Panduan Lengkap dan Efektif