Harga Empat Sparepart Dasar Honda BeAT dan Supra X Series

Berikut adalah harga empat sparepart penting pada Honda Beat dan Supra X Series, yang merupakan raja di segmennya masing-masing.

oleh Rio Apinino diperbarui 13 Jun 2016, 05:01 WIB
Terdapat setidaknya 40-an kios yang menjajakan beragam sparepart.

Liputan6.com, Jakarta - Sepeda motor adalah moda transportasi yang paling diminati masyarakat. Bayangkan saja, pada 2015, 17.753 sepeda motor terjual setiap harinya. Sementara hingga Mei lalu, hampir 2,5 juta motor baru sudah mengaspal.

Sejauh ini, PT Astra Honda Motor (AHM), Agen Pemegang Merek Honda di Indonesia menguasai pasar. Di segmen skutik, Honda BeAT menguasai pangsa pasar dengan angka mutlak, lebih dari 50 persen. Sementara segmen bebek didominasi Supra X series.

Pasar yang begitu besar ini membuat bisnis penyangganya pun tumbuh. Salah satunya adalah sparepart. Tak terhitung ada berapa penjual atau toko sparepart di Tanah Air, baik yang resmi, atau yang dijalankan secara mandiri.

Selain bagai industri penyangga, keberadaan sparepart yang dapat diakses dengan mudah juga menguntungkan pemilik sepeda motor itu sendiri. Semakin reguler seseorang membeli sparepart, maka kondisi kendaraannya pun dapat dengan mudah terjaga.

Menyambut hari raya, dimana banyak yang memilih pulang kampung menggunakan sepeda motor, ada baiknya Anda mengetahui harga terbaru sparepart yang berkaitan dengan kenyamanan dan keselamatan berkendara seperti busi, rem, oli, dan aki.

Berikut kami suguhkan daftar harga empat produk tersebut terutama untuk dua `penguasa` di segmen skutik dan bebek, yang diolah dari beberapa sumber. Catatan, beberapa produk memang bisa digunakan baik oleh BeAT atau Supra X 125.

Busi

Honda BeAT
- NGK JP CPR6EA9: Rp 12 ribu
- Denso U20 EPR9 HM: Rp 11 ribu

Honda Supra X 125
- NGK JP CPR6EA9: Rp 12 ribu
- Denso U20 EPR9 HM: Rp 11 ribu

Kampas Rem

Honda Beat
- Kampas depan orisinil: Rp 45 ribu
- Kampas depan Federal: Rp 25 ribu

Honda Supra X 125
- Kampas depan orisinil Rp 45 ribu
- Kampas belakang orisinil: Rp 32 ribu

Oli

Honda Beat
- AHM Oil MPX-1, 1 liter: Rp 44,500, 0,8 liter: Rp 37.500
- AHM Oil MPX-2, 0l8 liter: Rp 44.500
- AHM Oil SPX-1, 0,8 liter: Rp 46.500, 1 liter: Rp 52.500
- AHM Oil SPX-2, 0,8 liter: Rp 47.500

Honda Supra X 125
- AHM Oil MPX-1, 1 liter: Rp 44,500, 0,8 liter: Rp 37.500
- AHM Oil SPX-1, 0,8 liter: Rp 46.500, 1 liter: Rp 52.500

Aki

Honda Beat
- GTZ5S GS: Rp 224 ribu

Honda Supra X 125
- MOTOBATT MTZ5S: Rp 165 ribu

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya