Liputan6.com, Jakarta Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaya Purnama atau Ahok menegaskan, sterilisasi jalur khusus Transjakarta menjadi penting dilakukan. Meski dirinya menyadari kebijakan tersebut akan memperparah kemacetan, namun sterilisasi penting dilakukan agar masyarakat mau beralih ke moda transportasi umum, khususnya Transjakarta. Bagi yang melanggarnya, pihak kepolisian akan memberikan sanksi maksimal berupa denda Rp 500 ribu.
Baca: Ahok: Jalur Transjakarta Harus Steril
Advertisement